Hypercar Pertama Jaguar “Mengaspal” di PlayStation 4

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta  – Jaguar telah meluncurkan hypercar listrik pertamanya. Mobil listrik tersebut bakal nongol di Gran Turismo Sport. Nantinya di game Jaguar Vision Gran Turismo Coupé akan hadir di PlayStation 4 dengan tipe-C dan tipe-D.

Dalam game itu, tiga hypercar virtual akan menghasilkan output gabungan 750kW, memungkinkan mereka untuk mendorong kendaraan dari nol hingga 62 mil per jam dalam waktu kurang dari dua detik.

{Baca juga: Cara Download Call of Duty Mobile di Smartphone Android}

Dengan kecepatan puncak lebih dari 200 mil per jam, jangan sampai Anda berpikir Jaguar akan mendesain mobil virtual dengan cacat apa pun. Vision memiliki distribusi bobot 50-50 yang hampir sempurna.

Ada juga sayap aero aktif yang dapat digunakan untuk meningkatkan tampilan. Vision menampilkan kecerdasan buatan onboard yang disebut KITT-E  yang memungkinkan interaksi pengemudi melalui tampilan holografik di game PlayStation 4.

“Tim desainer Jaguar diberi kebebasan sepenuhnya untuk mengembangkan proporsi sempurna dan permukaan yang indah dari Jaguar virtual masa depan,” kata pembuat mobil itu seperti dilaporkan Engadget.

{Baca juga: Oops! Pesan Aneh Bikin PlayStion 4 Eror Tiba-tiba}

Meski menghadirkan mobil imajiner, Jaguar bukanlah pembuat mobil pertama yang membuat mobil konsep untuk Gran Turismo. Anda dapat mengunduh Jaguar Vision Gran Turismo Coupé pada akhir November 2019.

Pabrikan supercar Jaguar sendiri dikabarkan sedang menciptakan mobil listrik canggih bernama Jaguar I-Pace. Kendaraan tersebut tidak bersuara mesin. Karenanya, Jaguar I-Pace memiliki teknologi khusus untuk memperingatkan pengguna jalan yang tunanetra.

Mobil listrik Jaguar I-Pace berjalan tanpa suara mesin karena disemati teknologi Audible Vehicle Alert System atau AVAS. Supaya tidak membahayakan, Jaguar I-Pace mendapatkan suara buatan yang akan terdengar jika melaju dengan kecepatan 20 kilometer per jam.

Suara mobil ini telah diuji oleh anggota Guide Dogs for the Blind, badan amal terkemuka di Inggris untuk orang-orang yang terkena dampak kehilangan penglihatan.

{Baca juga: Mobil Listrik Jaguar Punya Teknologi Suara Khusus}

“Ketiadaan suara mesin tradisional di Jaguar I-Pace menciptakan masalah bagi pejalan kaki, khususnya tuna netra. Kerenanya, kami mengembangkan AVAS untuk Jaguar I-Pace guna memastikan keamanan mereka,” kata Iain Suffield, spesialis teknis Jaguar.

Insinyur Jaguar bekerja selama empat tahun untuk mengembangkan suara yang terdengar oleh pejalan kaki tetapi tidak dapat didengar dari dalam kendaraan. Namun, suara pesawat ruang angkasa sci-fi yang sempat dipilih harus ditangguhkan. [BA/HBS]

Sumber: Engadget

 

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI