Tak Hanya Manusia, Google Photos Juga Mengenali Hewan Peliharaan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Siapa sih yang tak kenal dengan Google Photos? Layanan penyimpanan cloud untuk foto ataupun video milik Google yang dikenal dengan baik oleh para pengguna smartphone saat ini. Pasalnya terdapat berbagai fitur menarik di layanan tersebut yang membuat penggunanya mempercayainya sebagai penyimpanan cadangan untuk foto dan juga video mereka.

Sebut saja seperti penyimpanan unlimited untuk foto berkualitas tinggi, pencarian foto dengan mudah, pengenalan wajah yang memudahkan penggunanya untuk mengelompokkan foto, dan lainnya.

Namun yang menarik dari Google Photos adalah Assistant yang mampu menyediakan berbagai kumpulan film atau animasi hasil gabungan dari foto-foto yang kita simpan di Google Photos. Lewat fitur ini sekumpulan foto akan digabungkan menjadi film atau lainnya berdasarkan tempat, waktu hingga acaranya.

[Baca Juga: Tambah Fitur Baru, Google Photos Makin Eksis]

Kini kemampuan Assistant semakin lebih baik lagi, apalagi bagi penggunanya yang menyukai hewan peliharaan seperti kucing, anjing dan lainnya. Dikutip dari phoneArena, Google Photos mampu membedakan anjing atau hewan lainnya dan kemudian digabungkan foto-fotonya hingga menjadi film atau animasi yang menarik nan menggemaskan.

Kemampuan baru dari Google Photos sendiri pertama kali terungkap oleh pengguna Reddit yakni _mars_ yang mendapatkan notifikasi spesifik yakni “Check out Doggie Movie” pada smartphone miliknya. Saat notifikasi itu dibuka, ia mengatakan muncul video berisi kumpulan foto dari anjing kesayangannya dan diiringi dengan theme song anjing menggonggong.

Tak hanya anjing saja, pengguna Reddit lainnya yakni rkcr pun membagikan video dengan kumpulan foto-foto kucing peliharaannya yang menggemaskan yang dikemas oleh Google Photos.

[Baca Juga: Simpan Foto Lama Pakai Google PhotoScan]

Yang menarik dari fakta tersebut adalah Google masih belum mengumumkan kemampuan yang boleh terbilang baru ini di Google Photos. Tapi yang jelas, layanan foto dari Google ini telah disematkan peningkatan yang cukup signifikan sehingga bisa membedakan berbagai hewan peliharaan dan menggabungkannya menjadi satu film atau animasi yang menarik. (FHP/MS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI