Beli Stiker Line Sekarang Bisa Bayar Pakai OVO

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, JakartaLine kembali menambahkan metode pembayaran baru untuk membeli stiker di aplikasi chattingnya. Pengguna kini bisa beli stiker Line pakai OVO, apalikasi pembayaran online.

Tidak hanya stiker, pengguna juga bisa membeli emoji dan tema untuk aplikasi Line mereka dengan cukup mengunjungi tautan store.line.me.

“Line Stickers kembali memperkenalkan inisiatif terbaru miliknya melalui kerja sama dengan OVO guna menyediakan opsi lain untuk pembayaran setiap pembelian LINE Stickers di LINE STORE,” jelas Trisnia Anchali Kardia, Sales Director LINE Indonesia.

{Baca juga: Asyik! Beli Stiker Line Terbaru Bisa Bayar via Gopay}

LINE Stickers telah menjadi salah satu layanan dari Line yang digemari oleh banyak pengguna dan menjadi pionir pertukaran pesan dengan menggunakan stiker.

Menurut OVO, hadirnya metode pembayaran baru untuk pembelian stiker Line ini tidak hanya memudahkan pengguna, tetapi juga menyediakan layanan yang aman dan menyenangkan.

“Dengan hadirnya OVO sebagai opsi pembayaran di platform Line, pengguna diharapkan dapat merasakan pengalaman transaksi belanja stiker yang mudah, dan memperluas use case OVO sendiri,” ujar ujar Sinta Setyaningsih, Head of Public Relations OVO dalam keterangannya kepada Telset.id.

{Baca juga: Yeayy! Video Call di Line Bisa Sampai 500 Orang}

Pengiriman stiker di Line telah mencapai angka jutaan setiap harinya sehingga menjadi bagian yang tak terpisahkan dari proses pengiriman pesan pengguna di Line.

Oleh karena itu, kerja sama ini pun menjadi jawaban bagi pengguna Line Stickers, yang meminta opsi lain pembelian stiker, emoji, dan tema selain melalui pulsa dan kartu kredit.

Lebih jauh lagi, opsi pembayaran LINE Stickers melalui OVO ini juga bertujuan untuk turut mendukung industri kreatif di Indonesia, khususnya para kreator yang memasukkan karyanya untuk menjadi LINE Stickers.

Diharapkan penjualan mereka akan ikut meningkat dengan opsi pembayaran yang lebih mudah ini. Pengguna Line Chat kini akan semakin dimanjakan dengan hadirnya fitur baru yang disebut stiker efek.

Fitur stiker efek Line ini memungkinkan pengguna untuk mengirimkan Line Sticker yang memiliki efek untuk muncul di latar belakang ruang percakapan pengguna.

{Baca Juga: Chatting Makin Seru dengan Stiker Efek Line, Download Stikernya!}

Fitur stiker efek dari Line menawarkan pengalaman baru bagi pengguna. Kehadiran fitur ini diharapkan dapat membuat kegiatan chatting jadi lebih beragam dan menyenangkan.

Kehadiran Stiker Efek di Line sudah bisa dinikmati oleh pengguna sejak 16 Juli kemarin di Line Store.

Untuk saat ini, LINE menyediakan stiker Brown & friends, Mickey & Friends, Snoopy, Hello Kitty, dan Doraemon yang memiliki efek ini.

Untuk Selanjutnya, Line juga akan menyediakan lebih banyak lagi stiker lain yang bisa menggunakan Stiker Efek, termasuk stiker dari para kreator lokal.

Perlu dicatat, stiker baru ini dapat berjalan di aplikasi Line versi 10.11.0 ke atas untuk iOS atau Android. Sementara stiker efek akan muncul sebagai pop-up stickers di Line versi desktop atau iOS/Android di versi sebelum 10.11.0. (HR/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI