Asyik! Aplikasi YouTube di iOS dan Android Bisa Jadi Gelap

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – YouTube resmi memberikan tema warna baru untuk aplikasinya. Tema Dark Mode ini sendiri telah diluncurkan dalam pembaruan aplikasi YouTube untuk perangkat iOS baru-baru ini.

Seperti diketahui, Dark Mode sendiri memungkinkan penggunanya untuk mengubah tampilan aplikasi YouTube dari warna putih bersih menjadi sedikit lebih sinematik dengan warna hitam atau gelap. Fitur ini sebelumnya telah ada di YouTube versi website yang tahun lalu telah diluncurkan oleh platform video milik Google tersebut.

[Baca Juga: Sstt… Begini Cara Aktifkan Mode Rahasia “Dark Mode” di YouTube]

Dilansir dari The Verge, pengguna perangkat iOS yang ingin mengubah tampilan aplikasi YouTube hanya harus menekan tombol Account, kemudian Settings dan pilih Dark Theme.

Namun sayangnya, untuk pengguna perangkat Android mesti lebih bersabar. Itu karena YouTube masih belum meluncurkan pembaruan aplikasinya di Google Play Store. Namun jangan khawatir karena tema Dark Mode segera menyambangi perangkat Android tak lama lagi. So, tunggu saja pembaruannya ya! (FHP)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI