14 Aplikasi Pembuat Logo Terbaik, Bisa Online dan Gratis!

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Logo menjadi sesuatu yang sangat penting untuk urusan branding. Dengan ikon yang bagus, tentu branding kita jadi mudah diingat. Untungnya, urusan pembuat desain logo jadi lebih mudah dengan adanya beragam aplikasi pembuat logo yang tersedia secara online dan gratis.

Tidak perlu repot-repot memesan jasa pembuatan logo dari ahli, Anda bisa membuat logo sendiri melalui perangkat yang dimiliki. Tersedia banyak aplikasi untuk bikin logo secara online dan gratis.

Aplikasi untuk buat logo tersebut tersedia di platform seperti laptop atau PC, dan juga hadir di perangkat smartphone.

Baca Juga: Situs untuk Membuat CV Online

Yuk langsung saja buat logo yang Anda inginkan dengan menggunakan aplikasi pembuat emblem terbaik yang kami rekomendasikan berikut ini.

1. Canva

Aplikasi Pembuat logo

Banyak dari Anda yang mungkin sudah familiar dengan Canva untuk urusan desain. Canva menyediakan banyak template gratis hingga berbayar yang bisa digunakan untuk berbagai urusan, salah satunya adalah pembuatan logo.

Aplikasi untuk membuat logo ini menyediakan banyak template yang bisa Anda gunakan. Selain itu, Anda juga melakukan modifikasi pada logo tersebut dengan menambahkan teks, ornamen dan lain sebagainya.

Jika ingin mendapatkan template yang lebih banyak, Anda tinggal berlangganan layanan premium. Canva bisa diakses melalui PC/laptop dan juga smartphone.

2.Visme

Aplikasi Pembuat logo

Berikutnya adalah aplikasi pembuat logo online bernama Visme. Aplikasi buat logo ini menyediakan banyak template desain, seperti presentasi, infografis, dan ikon pastinya.

Baca juga: 10 Situs Top Up Voucher Game Murah

Aplikasi ini bisa digunakan secara gratis. Meski demikian, untuk sajian konten yang lebih lengkap Visme menyediakan layanan berlangganan ke paket Standard atau Complete.

3. Zyro

zyro

Aplikasi desain logo yang bisa Anda gunakan berikutnya adalah Zyro. Aplikasi ini menyediakan banyak tools yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat logo yang diinginkan.

Selain menyediakan template, Zyro juga menyediakan teks, layout, shape, ikon dan warna yang bisa diterapkan di logo buatan Anda. Tinggal bagaimana kreativitas Anda bermain untuk menghasilkan logo yang menarik.

4. Oberlo

oberlo

Setelah sukses menjadi penyedia layanan dropshipping, Oberlo menghadirkan layanan baru untuk membuat logo. Aplikasi pembuat logo online ini bisa digunakan secara gratis.

Cara menggunakannya pun juga cukup mudah. Anda hanya perlu klik tombol Generate Logo saat ingin memulai. Kemudian dalam halaman pembuatan logo, Anda bisa mengatur warna, teks, ukuran dan detail dari logo yang Anda buat.

Baca juga: 10 Situs Streaming Film Kartun 2022

Setelah selesai, tinggal klik Get Your Logo. Nantinya Anda bisa mengunduh logo yang Anda buat dalam format PNG dan langsung siap untuk digunakan.

5. Hatchful

aplikasi pembuat logo Hatchful

Buat Anda yang ingin membuat logo dengan mudah, coba layanan dari Hatchful. Melalui website Hatchful, Anda bisa membuat logo yang diinginkan secara gratis.

Aplikasi pembuat logo online ini menyediakan beragam template logo yang bisa Anda gunakan dan juga dimodifikasi sesuai keinginan. Anda bisa menambahkan ikon, teks, mengganti warna, layout dan sebagainya.

Setelah logo dibuat sesuai keinginan, Anda bisa langsung mengunduh logo tersebut untuk digunakan.

6. DesignEvo

design evo

Aplikasi untuk bikin logo yang berikutnya adalah DesignEvo. Dengan aplikasi ini, Anda bisa membuat logo dengan cepat dan mudah karena sudah banyak template yang tersedia.

DesignEvo menyediakan banyak template logo gratis. Namun untuk logo beresolusi tinggi, DesignEvo mengharuskan Anda untuk membeli paket Basic seharga USD 24 (Rp 300 ribuan) atau paket Plus dengan harga USD 49 (Rp 700 ribuan).

Baca juga: 10 Situs Video Pesaing YouTube

Kelebihan dari berlangganan paket Plus adalah, layanan ini berlaku selama seumur hidup. Selain itu Anda juga bisa menyimpan file jadi dalam format SVG dan memiliki hak cipta atas logo yang Anda buat.

7. FreeLogoDesign

aplikasi pembuat logo FreeLogoDesign

Sesuai dengan namanya, aplikasi pembuat logo menyediakan ribuan template secara cuma-cuma alias gratis. Aplikasi bikin logo ini juga menyediakan banyak pilihan emblem dari beragam kategori, seperti Education, Business, Animal dan lain sebagainya.

Dari template yang tersedia, Anda juga bisa melakukan editing sehingga sesuai dengan selera masing-masing.

Untuk menikmati gambar dengan resolusi yang lebih tinggi, Anda perlu berlangganan paket premium seharga USD 39 atau setara dengan Rp 500 ribuan.

8. Namecheap

aplikasi pembuat logo Namecheap

Sekilas dari namanya, mungkin Anda tidak mengira bahwa ini adalah layanan pembuatan logo. Namun Namecheap ternyata adalah aplikasi pembuat logo berbasis web.

Baca Juga: Aplikasi Jual Beli Barang Bekas Online Terbaik

Uniknya, aplikasi pembuatan logo online ini dapat menghasilkan logo dari jawaban Anda atas pertanyaan yang diberikan mengenai gaya font, ikon dan warna yang diinginkan.

Nantinya Namecheap akan mencoba menghasilkan logo sesuai dengan preferensi Anda berdasarkan jawaban tersebut. Mudah banget kan?

9. LogoMakr

aplikasi membuat logo

Aplikasi yang bisa Anda gunakan berikutnya adalah LogoMakr. Seperti aplikasi lainnya, LogoMakr juga menyediakan banyak desain logo yang bisa digunakan.

Selain itu, beragam tools editing juga bisa digunakan untuk mengubah dan mengkreasikan logo sesuai dengan yang Anda inginkan.

Sayangnya untuk bisa menggunakan gambar beresolusi tinggi mengharuskan Anda merogoh kocek sebesar USD 19 atau setara dengan Rp 270 ribuan.

10. PixelLab

aplikasi membuat logo

Selanjutnya ada aplikasi bikin logo bernama PixelLab. Aplikasi besutan App Holdings ini bisa digunakan untuk membuat logo langsung dari smartphone.

Baca Juga: Aplikasi Pembersih RAM dan Cache Terbaik untuk Android

Aplikasi ini tersedia secara gratis, hanya saja Anda akan sedikit terganggu dengan adanya iklan di aplikasi ini.

11. Mobi Logo Maker

aplikasi pembuat logo Mobi Logo Maker

Aplikasi untuk membuat logo yang berikutnya adalah Mobi Logo Maker. Seperti PixelLab, aplikasi ini dapat Anda unduh secara gratis untuk digunakan di smartphone.

Mobi Logo Maker menyediakan template, serta fitur pendukung pembuatan logo lainnya seperti teks, shape, warna dan lain sebagainya. Semua prosesnya bisa dilakukan dengan mudah langsung dari smartphone.

12. Logo Maker

aplikasi pembuat logo Logo Maker

Aplikasi pembuat logo yang selanjutnya ada Logo Maker. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini akan memudahkan Anda yang ingin membuat logo, langsung dari smartphone.

Baca Juga: Aplikasi Edit Suara Terbaik di Android

Logo Maker menyediakan banyak template, elemen, teks, shape, tekstur dan material pendukung lainnya untuk membuat logo.

Selain bisa digunakan untuk bikin logo, aplikasi ini juga bisa mengedit foto, membuat poster, iklan dan lain sebagainya.

13. Logo Maker Plus

aplikasi pembuat logo Logo Maker Plus

Berikutnya ada aplikasi bernama Logo Maker Plus. Aplikasi ini menyediakan grafis dan pengeditan secara gratis. Tersedia juga ikon, simbol dan teks untuk membantu proses pembuatan logo.

Menurut Logo Maker Plus, mereka juga menyediakan tools yang bisa Anda gunakan untuk membuat logo yang benar-benar orisinal untuk kebutuhan Anda.

14. Logo Esport Maker

aplikasi pembuat logo Logo Esport Maker

Memiliki tim eSports dan ingin membuat logo? Aplikasi ini bisa Anda gunakan. Logo Esport Maker memudahkan Anda untuk membuat logo yang sesuai dengan tema eSports.

Aplikasi ini menyediakan template yang kental dengan nuansa gaming dan eSports. Anda bisa menambahkan teks dengan gaya yang bervariasi sesuai dengan preferensi masing-masing.

Menariknya lagi, untuk bisa menikmati layanan di aplikasi ini, Anda tidak akan dikenakan biaya sama sekali alias gratis.

Itu dia sejumlah rekomendasi aplikasi untuk membuat logo agar branding Anda semakin dikenal. Anda dapat melihat kanal Telset Apps untuk melihat rekomendasi aplikasi terbaik di Android, iPhone, sampai PC. Selamat berkreasi, sob! (HR/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI