Ternyata Jantung Lubang Hitam “Berdenyut” Sangat Teratur

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Energi lubang hitam yang terdeteksi pada 2007 silam diketahui masih berdetak atau aktif secara teratur. Mengapa demikian?

Awalnya, para peneliti mengamati hingga 2011. Namun, satelit yang dipakai tiba-tiba terkena gangguan matahari.

Selama penelitian empat tahun mulai 2007 sampai 2011, gelombang energi aktif memancar keluar secara berkala dari lokasi yang diasumsikan sebagai lubang hitam. Namun kemudian, segala sesuatunya menjadi rumit.

{Baca juga: Kenapa Lubang Hitam Galaksi Kita Berkedip?}

Sinyal satelit yang mengamati lubang hitam itu diblokir. Para astronom menunggu tujuh tahun sebelum garis pandang dipulihkan dan pengukuran baru dapat diambil. Hebatnya, gelombang energi berdenyut di interval yang sama.

Menurut penjelasan para astronom, lubang hitam memakan apa pun yang ada di dekatnya. Mereka menghisap segala sesuatu, termasuk cahaya. Namun, mereka masih bisa memancarkan energi ke ruang angkasa.

Diyakini bahwa semua atau setidaknya sebagian besar lubang hitam dikelilingi oleh cincin yang dikenal sebagai piringan akresi, yang terdiri atas debu, gas, bahkan potongan-potongan benda besar seperti planet yang telah hancur.

Menurut laporan New York Post, seperti dikutip Telset.id, Senin (15/06/2020), perilaku tersebut sangat khas, tetapi sangat jarang untuk melihat energi berdenyut dari lubang hitam di tingkat yang stabil dan dapat diprediksi.

{Baca juga: Bintang Menari di Sekitar Lubang Hitam Benarkan Teori Einstein}

“Satu-satunya sistem lain yang kita tahu dan tampaknya melakukan hal yang sama adalah lubang hitam bermassa-bintang 100 ribu kali lebih kecil di Bima Sakti dengan rentang waktu lebih kecil,” kata Profesor Chris Done.

Meski detak energi aktif dari lubang hitam selama beberapa tahun bisa diamati, mekanismenya tetap menjadi misteri. Sebab, ketika menelan banyak material, lubang hitam tetap menghasilkan ledakan energi tetapi tak berdenyut. (SN/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI