Mi Fans Antusias, Pre-order Xiaomi Mi 10 Tembus 1.000 Unit

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Xiaomi mengumumkan pre-order Xiaomi Mi 10 yang tembus 1.000 pemesanan hanya dalam waktu sehari. Xiaomi Indonesia juga berterima kasih kepada para Mi Fans atas antusiasme yang diberikan pada smartphone flagship tersebut.​

“Antusiasme pemesanan Mi 10 pada hari Kamis (14/05) menjadi bukti bahwa ponsel flagship dari Xiaomi sudah lama dinanti oleh mereka yang mendambakan produk teknologi terbaru dengan harga sebenarnya,” tulis Xiaomi dalam keterangan resmi yang diterima Telset.id, Jumat (15/05/2020).

Xiaomi mengatakan, pre-order Mi 10 masih terus dilanjutkan sampai 20 Mei mendatang di Shopee dan Mi Store. Sedangkan untuk jaringan Erafone dan Eraspace, pre-order dapat dilakukan hingga 31 Mei mendatang.

{Baca juga: Xiaomi Mi 10 dan Mi 10 Pro: Flagship Setengah Harga}

Membahas mengenai spesifikasi XIaomi Mi 10, smartphone ini memiliki spesifikasi antara lain yaitu mengusung layar berjenis AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ dan rasio 19,5:9.

Layar tersebut sudah mendukung refresh rate hingga 90Hz, touch sampling rate 180Hz. dan teknologi HDR10+.

Pre order Mi 10

Desain layar memiliki lengkungan di bagian tepi dan juga punch hole untuk kamera selfie. Layar perangkat telah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 5 menjadi pelindung pada layar perangkat sehingga aman dari benturan.

Untuk dapur pacunya, Mi 10 sudah ditenagai oleh dapur pacu terkini dan paling bertenaga dari Qualcomm, yakni Snapdragon 865 yang memiliki konfigurasi Octa-core (1×2.84 GHz Kryo 585 & 3×2.42 GHz Kryo 585 & 4×1.8 GHz Kryo 585) dan dilengkapi dengan GPU Adreno 650.

{Baca juga: Spesifikasi dan Harga Hp Xiaomi Terbaru}

Mi 10 hanya memiliki mempunyai konfigurasi RAM 8GB LPDDR 5 dan memori penyimpanan UFS 3.0 256GB untuk pasar di Indonesia.

Smartphone ini mengusung baterai berkapasitas 4,780 mAh. Dukungan pengisian dayanya yaitu fast charging 30W, dan juga pengisian daya wireless 30W.

{Baca juga: Xiaomi Pamer Kemampuan Kamera Periskop Mi 10 Youth}

Di bagian kamera yang menjadi keunggulan utama pada perangkat, dibekali kamera utama 108MP f/1.7 OIS dengan lensa 7P, kamera ultrawide 13 MP f/2.4, kamera makro 2 MP f/2.4, dan 3D ToF. Sedangkan untuk kamera selfienya memiliki sensor 20MP F/2.3.

Beberapa fitur kamera yang dihadirkan seperti OIS, Hardware flickr sensor, Night Mode 2.0, juga kemampuan video seperti Movie Frame, dukungan video 8K, Potrait Video, Shoot Steady dan lain-lain. (HR/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI