Meluncur di CES 2020, Inikah Spesifikasi Note 10 dan S10 Lite?

Telset.id, Jakarta – Menyusul sejumlah rumor yang beredar, kabar terbaru dari Gizmodo menyebutkan bahwa Galaxy Note 10 Lite dan Galaxy S10 Lite akan diluncurkan di ajang CES 2020. CES sendiri sebenarnya bukan event yang terbilang umum untuk peluncuran produk smartphone, mengingat event ini biasanya lebih didominasi produk laptop dan elektronik terbaru lainnya.

Namun Samsung sepertinya ingin mencoba peruntungan di ajang tahunan yang biasa digelar di Las Vegas, AS ini, dengan memperkenalkan duo flagship Lite mereka. Galaxy Note 10 Lite dan Galaxy S10 Lite sendiri disebut-sebut akan menjadi versi lebih murah dari varian standar yang telah diluncurkan tahun ini, tepatnya di bulan Februari dan Agustus 2019.

{Baca Juga: Galaxy Buds+ Siap Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasinya}

Sejauh ini beberapa bocoran spesifikasi dari kedua perangkat telah mulai merebak. Galaxy S10 Lite, misalnya, digadang-gadang akan membawa layar berukuran 6,7 inci dengan panel Dynamic AMOLED. Di sisi kamera, alih-alih menggunakan dual kamera seperti varian standar, versi Lite justru akan membawa tiga kamera dengan formasi 48MP, 12 MP Ultra Wide, dan 5MP macro.

Chipset yang digunakan juga masih sama, Snapdragon 855. Bedanya, versi Lite disebut-sebut akan membawa kapasitas baterai yang sedikit lebih besar, yaitu 4500mAh. Tentu saja, dengan mendukung pengisian cepat hingga 45 W.

Sedangkan Galaxy Note 10 Lite, juga disebuit akan menawarkan ukuran layar yang sama dengan Galaxy S10 Lite, yaitu 6,7 inci. Bedanya, model Note series akan dilengkapi dengan S-Pen.

{Baca Juga: Lebih Sederhana, Samsung Galaxy Fold 2 Mirip Motorola Razer?}

Galaxy Note 10 Lite juga memiliki triple kamera, dengan formasi 12MP main camera, 12MP Telephoto, dan 12 MP Ultra Wide. Sedangkan chipset yang digunakan adalah Exynos 9810, sama dengan Galaxy S9 yang diluncurkan di tahun 2018 silam. Bagaimanapun, chipset tersebut masih menawarkan performa kelas flagship yang cukup powerful.

Kapasitas baterainya pun meningkat, bahkan jika dibandingkan dengan Galaxy Note 10+ yang hanya mengadopsi baterai 4300mAh. Sama seperti Galaxy S10 Lite, kini Galaxy Note 10 Lite juga akan disematkan baterai 4500mAh.

Jika melihat bocoran spesifikasi yang ditawarkan kedua perangkat, sepertinya tidak ada penawaran yang jauh lebih rendah dari versi standarnya. Bahkan beberapa aspek justru mengalami peningkatan. Seperti pada kamera dan baterai.

Namun, apapun bocoran informasi tersebut pastinya baru akan terbukti saat Samsung mengumumkannya secara resmi. So, kita tunggu saja hingga ajang CES 2020 bergulir  Januari mendatang. [IR/IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI