Bug di iOS 13.3 Memungkinkan Anak “Kelabui” Orangtua

Telset.id, Jakarta  – Supaya orangtua bisa mengawasi anak-anak saat menggunakan smartphone dan tablet, sistem operasi iOS menghadirkan sistem kontrol yang tertanam secara default di perangkat. Namun sebuah bug di iOS 13.3 yang baru ditemukan memungkinkan orangtua bisa “dikibulin” anak.

Fitur kontrol orangtua di iOS dirancang untuk membantu mencegah anak-anak menggunakan perangkat secara berlebihan, mengakses konten yang tidak seharusnya, dan lain sebagainya.

{Baca juga: Manfaatkan Bug iOS 13, Peretas Bisa Lihat Kontak Pengguna}

Namun, seperti dilansir Ubergizmo, dalam pembaruan terbaru iOS 13.3, ada bug yang mungkin membuat satu fitur baru tidak berguna. Fitur baru yang dimaksud adalah Communication Limits.

Fitur itu memang dirancang oleh Apple untuk membantu orangtua membatasi dengan siapa anak-anak berbicara, terutama orang asing yang sama sekali tidak ada dalam daftar kontak perangkat.

Namun, dalam bug di iOS 13.3 yang ditemukan bisa memungkinkan anak-anak berpotensi memintas fitur tersebut. Dikutip Telset.id, Jumat (13/12/2019), celah itu sepertinya ada hubungannya dengan iCloud.

Anda harus menyimpan kontak di iCloud secara default. Jika kontak tidak disimpan, maka ketika nomor yang tidak dikenal dikirim, anak akan punya opsi untuk menambahkannya ke daftar.

Pada gilirannya, anak bakal melewati Communication Limits. Lalu apa dampak buruknya? Efek negatifnya adalah anak-anak bisa melakukan panggilan atau FaceTime dengan nomor itu.

{Baca juga: iOS 13 Punya Fitur untuk Tolak Panggilan Misterius}

Apple mengaku sedang melakukan perbaikan. Perbaikan bug di iOS 13.3 akan rilis dalam pembaruan yang akan datang. “Masalah hanya terjadi di perangkat ber konfigurasi non-standar,” kata Apple. [SN/HBS]

Sumber: Ubergizmo

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI