Nokia Health Dijual, Samsung dan Google Rebutan

Telset.id, Jakarta – Tahun ini, Nokia kabarnya akan melepas divisi teknologi kesehatan miliknya yakni Nokia Health. Bak gayung bersambut, mendengar kabar Nokia Health dijual, empat perusahaan pun menyatakan tertarik untuk mengakuisisi Nokia Health. Masing-masing adalah Samsung, Google dan dua perusahaan asal Perancis.

Sekedar informasi, Nokia Health merupakan divisi teknologi kesehatan Nokia yang awalnya bernama Withings. Kala itu, perusahaan asal Finlandia tersebut mengakuisisi Withings pada tahun 2016 dengan nilai USD 192 juta atau setara dengan Rp 2,6 triliun (kurs saat ini).

Withings sendiri merupakan sebuah perusahaan asal Perancis yang dikenal dengan perangkat kesehatan pintarnya yang memiliki berbagai fitur seperti smart sleep, pemantau aktivitas hingga pengawas tekanan darah. Saat sukses membeli Withings, Nokia mengklaim bahwa ini merupakan babak baru yang menarik dalam sejarah perusahaannya.

Baca Juga: Ilmuwan Ciptakan Tato Pintar Pendeteksi Kesehatan

Proses penjualan Nokia Health sendiri kemungkinan tak akan memberikan keuntungan signifikan bagi Nokia. Dilansir dari Android Authority, hal ini karena valuasi divisi itu yang cenderung menurun, sehingga Samsung, Google serta dua perusahaan asal Perancis lainnya mungkin akan menawar Nokia Health lebih murah dibandingkan uang yang dikeluarkan Nokia dua tahun lalu.

Samsung dan Google sendiri terus “menggoda” Nokia untuk dapat meminang Nokia Health. Tapi berdasarkan laporan terbaru, Nokia kemungkinan besar lebih suka melepas divisinya itu kepada perusahaan asal Perancis, dibandingkan dua perusahaan kompetitornya tersebut karena berbagai alasan, termasuk pentingnya teknologi Artificial Intelligence (AI) khususnya untuk bidang kesehatan di Perancis.

Baca Juga: Google Serius Masuk Dunia Kesehatan

Hingga kini masih belum ada informasi lanjutan soal proses penjualan Nokia Health. Namun dengan adanya fakta bahwa perusahaan besar sekelas Samsung dan Google yang juga menjadi peminatnya, sebenarnya Nokia Health masih memiliki “nilai besar” di industri teknologi kesehatan. (FHP)

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI