Cikal Bakal Mobil Terbang Ini Dijual di eBay

Telset.id, Jakarta – Teknologi mobil terbang memang saat ini sedang banyak dikembangkan oleh berbagai perusahaan, dan dianggap sebagai alat transportasi masa depan. Tapi tahukah Anda, pada tahun 1991 silam, mobil terbang sudah pernah dibuat dan bahkan dijual di eBay.

Mobil terbang bernama “M400 Skycar” itu dibuat oleh Moller International, yang bentuknya mirip dengan konsep mobil terbang saat ini. Layaknya seperti pesawat, Skycar juga bisa melakukan take-off dan landing secara vertikal.

Kehadiran Skycar saat itu langsung menyita perhatian publik, dan bahkan langsung mengisi halaman depan majalah Popular Mechanics dengan tagline “Anyone can fly the Skycar. Take off from your driveway land everywhere”.

[Baca juga: Dubai Siap Terbangkan Volocopter, Apa Itu?]

Tapi sayang, meski telah diujicoba dan terbukti bisa terbang (meski dalam ketinggian yang rendah), Skycar akhirnya tidak mendapatkan restu dari Federal Aviation Administration, dengan alasan Skycar “tidak dapat diterbangkan”. Karena tak mau mobil terbang buatannya menjadi barang rongsokan, Moller International akhirnya menjualnya di situs eBay.

[Baca juga: Keren! Bos Google Bikin Mobil Terbang [Video]]

“Skycar dapat ditaruh di pusat koleksi mobil atau museum pesawat terbang atau bahkan menjadi koleksi pribadi,” kata Moller International, seperti dikutip dari The Verge, Jumat (07/07/2017).

Lantas berapa harga yang dilepas Moller International untuk Skycar? Berdasarkan pantauan Tim Telset.id, mobil terbang tersebut dilelang di eBay dengan harga minimal USD 1 juta atau sekitar Rp 13 miliar.

Namun bagi yang mau langsung membeli (tanpa proses lelang), diharuskan menyiapkan duit sebanyak USD 5 juta atau sekitar Rp 66 miliar. Bagaimana apakah Anda berminat ingin beli mobil terbang? Silahkan ikut lelang di situs eBay. (FHP/HBS)

SourceThe verge

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI