Review Asus Zenfone 4 Max: Baterai Besar dengan Kamera Ganda

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT
Table of contents

Baterai

Sesuai dengan nama yang disandangnya, ZenFone 4 Max  juga dibekali dengan baterai berkapasitas 4.100mAh yang dilengkapi dengan kemampuan untuk mengisi daya perangkat lain atau reverse charging. Dalam paket penjualannya telah disertakan pula kabel USB OTG.

Untuk menghindari kerusakan dari over-charging dari adapter tidak resmi, 10W(5V/2A) charging power dan kecepatan charge hanya dapat dicapai jika menggunakan adapter resmi dari Asus.

Aplikasi PowerMaster yang disertakan siap pula membantu Anda untuk mengelola konsumsi baterai perangkat supaya dapat bertahan lebih lama. Serta dilengkapi perlindungan agar baterai tidak over-charge. Pada saat Anda butuh daya tahan baterai lebih lama, Anda memiliki Super Saving Mode. Ketika diaktifkan, Zenfone 4 Max mampu bertahan 88 jam dalam keadaan standby walau baterai tersisa 10%.

Sedangkan untuk mengisi ulang baterai, smartphone ini telah mendukung fitur Rapid Charge yang memungkinkan baterai smartphone ini dapat terisi ulang hingga menyediakan waktu bicara selama 2 jam dalam 15 menit saat di re-charge.

Dual SIM 4G LTE

Zenfone 4 Max telah menyokong dua slot kartu SIM, kelebihannya  perangkat itu telah bisa langsung mengaktifkan dua SIM card berbarengan, sekaligus memasukan kartu memori eksternal. Tidak seperti slot Hybrid, di mana hanya menyediakan dua slot, yang slot satunya harus bergantian antara SIM card atau kartu memori.

Zenfone 4 Max telah dibekali pula dengan konektifitas bluetooth untuk transfer data nirkabel. Jika pengguna ingin transfer data lebih kencang dapat pula memanfaatkan fitur WiFi Direct yang ditanamkan. Kabel USB OTG yang disertakan tentu saja siap mempermudah pengguna untuk melakukan transfer data dengan lebih cepat.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI