Waspadalah Orang Tua! Cek Aplikasi “Kalkulator Rahasia” di Ponsel Anak

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Ini menjadi peringatan bagi para orangtua agar lebih waspada mengawasi anak-anak yang menggunakan ponsel. Jangan sampai orangtua tidak tahu anak mereka menyembunyikan foto dan video di ponselnya.

Sebab, hal itu kini sangat mudah dilakukan dengan aplikasi bergambar ikon kalkulator ini. Aplikasi Private Photos (Calculator%) sangat mudah digunakan oleh anak berusia di atas empat tahun dan dapat diunduh di ponsel dan tablet secara gratis.

Cukup dengan memasukan empat digit kode ke aplikasi yang tampilannya sepintas tampak seperti kalkulator ini, anak-anak  dapat membuka ataupun menyimpan seluruh foto dan video pribadi yang disembunyikan.

Dan yang paling mengerikan ternyata ada banyak aplikasi semacam ini di internet. Satu di antaranya bahkan dengan tampilan atau ikon keyboard piano.

Dilansir dari  Mirror, saat ini pihak kepolisan Durham, Inggris sedang melakukan investigasi terkait dengan aplikasi ini.

Seorang juru bicara dari National Society for the Prevention of Cruelty to Children (NSPCC), kepada Dailymail mengatakan, aplikasi kalkulator ini pada dasarnya merupakan album foto rahasia yang digunakan anak-anak untuk menyembunyikan foto atau video dari orang tua mereka.

Foto dan video itu sengaja disembunyikan di dalam aplikasi yang memiliki tampilan ikon seperti kalkulator.

“Kami mendesak orangtua agar waspada dan mencegah anak-anak mereka menggunakan aplikasi semacam itu,” kata juru bicara dari NSPCC.

Baca juga: Jerman Larang Smartwatch untuk Anak, Ada Apa?

NSPCC menuturkan, penting bagi orangtua untuk mengobrol dengan anaknya tentang keamanan onilne serta aplikasi yang digunakan.

“Yang paling penting, anak-anak harus bisa memahami risiko seks, dan mereka dapat berbicara dengan orang dewasa yang dapat  mereka percaya, ika mereka menerima gambar seksual apa pun atau diminta untuk mengirim oleh seseorang,” katanya. [BA/HBS]

Sumber:  Mirror
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI