2. Nikmati Video dan Musik Secara Offline
Salah satu cara untuk mengusir kebosanan selama mudik adalah dengan mendengarkan musik atau menyaksikan video. Biasanya, hal ini bisa dilakukan degan cara streaming.
Namun jika menggunakan cara tersebut, maka penggunaan data akan membengkak. Oleh karena itu, ada beberapa aplikasi yang mendukung fitur playback secara offline, misalnya saja seperti YouTube, Joox, Spotify, Iflix, dan lainnya.
Cara lainnya adalah dengan membeli atau menyewa film dari Google play Store. Dijamin, dengan menggunakan fitur ini maka bosan selama mudik akan hilang namun tidak menjebol kuota.
3. Bermain Game Offline
Pilihan lain yang banyak dipilih oleh kebanyakan pengguna ponsel pintar untuk membunuh waktu adalah dengan bermain game. Namun, kebanyakan game saat ini mengharuskan adanya koneksi internet.
Namun ternyata, di Play Store terdapat banyak game yang bisa dimainkan secara offline lho. Cara mencarinya juga mudah, hanya tinggal masuk ke Play Store dan pilih Game. Setelah itu, scroll layar ponsel hingga menemukan opsi game offline.
Setelah itu, pilih game yang diinginkan, lalu unduh melalui jaringan WiFi. Setelah terpasang, maka kebosanan selama mudik akan bisa teratasi dengan bermain game.
Nah, bagaimana tips diatas? Cukup berguna bukan? So, selamat mudik ceria meskipun tanpa kuota! [NC/HBS]