Telset.id, Jakarta – Pengguna smartphone di Indonesia dinilai sangat senang ambil screenshot dari konten atau informasi yang tampil pada aplikasi di smartphone mereka. Hal itu, diungkapkan langsung oleh Head of Product Mozilla Asia, Joe Cheng saat meluncurkan aplikasi Firefox Lite bagi pengguna di Tanah Air.
“Berdasarkan analisis kami, pengguna di Indonesia sangat suka mengambil screenshot dari aplikasi atau konten yang mereka lihat,” katanya.
Untuk itu, pihaknya merilis aplikasi bernama Firefox ScreenshotGo yang ditujukan khusus bagi pengguna smartphone Indonesia yang suka mengambil screenshot.
Aplikasi ini, masih bersifat Beta. Namun, ScreenshotGo sudah tersedia di Google Play Store untuk dapat di-download dan digunakan pengguna smartphone Android.
Dijelaskan Joe, aplikasi ScreenshotGo memiliki beberapa keunggulan yang bakal disukai pengguna di Tanah Air. Salah satunya, kemampuan untuk mengambil screenshot satu halaman penuh dari aplikasi atau konten yang sedang dilihat.
ScreenshotGo juga memungkinkan penggunanya untuk memasukkan hasil screenshot ke berbagai kategori khusus. Gunanya, untuk memudahkan mereka mencari screenshot-nya kembali sesuai kategori yang dibutuhkan.
“Misalnya, mengambil screenshot dari promo di aplikasi e-commerce. Mereka bisa memasukkan hasil screenshot ke kategori Shopping atau kategori terkait lainnya,” jelas Joe.
Joe menyatakan, aplikasi ScreenshotGo nantinya akan ditambahkan fitur tambahan yang makin memudahkan pengguna untuk mencari gambar screenshot yang mereka ambil. Fitur yang dimaksud adalah sistem pencarian berbasis pengenalan teks pada screenshot yang diambil.
Namun, fitur tersebut masih dalam pengembangan, dan Joe belum mau mengungkapkan kapan fitur pencarian ini akan disematkan pada aplikasi ScreenshotGo.
“Masih dalam pengembangan. Saya masih belum bisa mengungkapkan kapan (peluncuran fitur pencarian). Tunggu saja,” pungkasnya. (FHP)