Mesin Pintar Coca-Cola Bisa Racik Minuman Sendiri

Telset.id,Jakarta- Perusahaan minuman soda terbesar, Coca-cola telah mengungkapkan akan meluncurkan mesin penjual minuman otomatis masa depan, Coca-Cola Freestyle 9100. Mesin ini diklaim benar-benar luar biasa, karena dilengkapi berbagai fitur canggih.

Seperti diketahui, Coca-Cola telah mengirimkan mesin penjual Freestyle sejak tahun 2009. Namun, mesin Coca-Cola Freestyle 9100 yang akan diluncurkan ini memiliki layar sentuh yang sangat besar berukuran 24-inci dan juga dilengkapi dengan konektivitas Bluetooth.

Mesin-mesin dibuat sesuai dengan kebutuhan pengguna. Versi terbaru dari mesin ini memungkinkan Anda memilih lebih dari 200 pilihan minuman, termasuk 100 jenis minuman yang tidak dapat ditemukan di tempat lain di dunia, misalnya Sprite Peach.

Model baru ini rencananya akan diluncurkan pada sekitar pertengahan tahun 2018, dan model baru ini telah banyak diperbaiki. Di antaranya pada bagian layar sentuh high-definition.

Selain itu, mesin penjual minuman ini juga ditanam aplikasi seluler khusus, sehingga memungkinkan pembeli dapat menggunakan ponsel yang terhubung dengan Bluetooth ke mesin Freestyle terdekat.

Baca juga: Restoran Ini Bisa Dibayar Hanya dengan ‘Senyuman’

Setelah terhubung, pembeli dapat memilih minuman yang diinginkan atau dapat membuat campuran beberapa jenis minuman, dan akan siap ketika Anda tiba di mesin penjual minuman tersebut.

“Kami telah membangun fitur ke dalam dispenser ini yang tidak hanya kontemporer untuk hari ini,” kata Chris Hellmann, yang mengepalai divisi Coca-Cola Freestyle.

Dia menambahkan, pihaknuya juga masih memiliki platform yang belum teruji di masa mendatang dengan fitur yang belum diaktifkan. Di antaranya, kemampuan audio, sensor optik, dan beberapa peralatan baru yang dapat mendukung penambahan kategori minuman yang tidak tersedia di Freestyle saat ini, misalnya teh, kopi dingin dan jus. [BA/HBS]

Sumber: The Sun

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI