Menggemaskan, Bantal Ini Punya Tingkah Mirip Kucing

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Mengelus-elus binatang peliharaan khususnya kucing dan anjing memang memberikan sensasi menyenangkan, apalagi ketika kita baru saja pulang bekerja dan ingin santai sejenak.

Namun masalahnya, tak banyak orang yang mau memelihara hewan peliharaan dengan berbagai alasan. Entah itu biaya perawatannya yang lumayan mahal, tidak ada waktu untuk memeliharanya, dan alasan lainnya.

Untungnya salah satu perusahaan teknologi asal Jepang, Yukai Engineering memberikan solusi bagi kita yang enggan memelihara peliharaan, namun sangat berhasrat untuk bisa mengelus-elus binatang dengan meluncurkan Qoobo.

[Baca juga: Setelah Asimo, Honda Bikin Robot “Rescue”]

Qoobo merupakan sebuah bantal lembut dan bulat yang memiliki ekor robot yang bisa bereaksi ketika diusap atau dielus oleh penggunanya, mirip seperti kucing atau anjing yang akan merasakan kasih sayang ketika dielus oleh pemiliknya.

“Ekor: alat komunikasi yang tidak memerlukan kata-kata,” kata video YouTube yang dibagikan oleh channel resmi Yukai Engineering.

Dilansir dari The Verge, Qoobo cocok digunakan oleh pengguna yang ingin merasa damai dan tenang ataupun merasa kesepian di rumah tinggalnya. Tak hanya bagi anak-anak atau pun orang dewasa, orang tua pun bisa memanfaatkan Qoobo sebagai teman dikala sepi.

Cara menggunakannya sangat mudah, penggunanya hanya harus mengelus atau menepuk dengan pelan bantal canggih tersebut. Maka otomatis ekor robot akan bergera-gerak dengan sendirinya, mirip seperti reaksi kucing peliharaan ketika dielus ekornya.

[Baca juga: Jago Bikin Robot, Enam Remaja Ini Ditolak Masuk Amerika]

Qoobo sendiri dijual dengan harga USD 100 atau sekitar Rp 1,3 jutaan dan akan segera diluncurkan pada Juni 2018 mendatang. Terdapat dua pilihan warna yang menarik yakni Husky Gray dan French Brown. Tertarik? (FHP/HBS)

SourceThe Verge

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI