Telset.id, Jakarta – Perangkat buatan Apple selalu dinantikan. Itu sebabnya, momen acara peluncuran produk baru Apple selalu menyita banyak perhatian orag di seluruh dunia. Namun, pernahkan Anda perhatikan, jam yang ada di iklan iPhone dan produk baru Apple lainnya selalu menunjukkan waktu 9.41? Tahu alasannya?
Ya, jika Anda lihat dengan seksama, di seluruh perangkat baru Apple yang diiklankan atau ditampilkan pada layar besar di atas panggung saat acara launching produk selalu menunjukkan jam dengan waktu yang sama, yakni 09.41 AM.
Scott Forstall, mantan petinggi Apple yang memiliki andil dalam mengembangkan ekosistem software iPhone dan iPad mengungkap “misteri” tersebut. Forstall menjelaskan bahwa waktu tersebut (09.41) menunjukkan kapan perangkat tersebut resmi diperkenalkan.
“Sesi keynote iPhone dan iPad selalu kami atur jadi 40 menit. Setelahnya, produk akan resmi kami perlihatkan. Jadi, kami set waktunya ke 9.41 AM,” ujar Forstall seperti dikutip dari laman Business Insider.
Namun ternyata, waktu yang ditunjukkan pada iklan saat ini telah mengalami perubahan. Pada peluncuran perdana iPhone pertama atau saat ‘tradisi’ ini dimulai, jam di iklan produk menunjukkan 09.42.
Hal ini dilakukan untuk berjaga-jaga atau mengantisipasi jika Steve Jobs terlalu bersemangat melakukan presentasi di atas panggung, hignga waktu sesi keynote bisa sedikit molor.
“Setelah iPad generasi pertama hadir, barulah kami atur waktu jadi 40 menit. Jadi, semua produk Apple yang kamu lihat memberitahukan waktu yang akurat, sesuai dengan alur keynote,” jelas Forstall. [NC/HBS]