Gempa Hari Ini di Rangkasbitung Hebohkan Netizen Twitter

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta Gempa bumi telah terjadi di Rangkasbitung, Banten, Selasa (07/07/2020). Guncangan gempa hari ini dirasakan warga Banten, Jakarta, dan sekitarnya, serta menghebohkan netizen di lini masa Twitter.

Berdasarkan informasi dari @infoBMKG, gempa hari ini di Rangkasbitung terjadi pada pukul 11.44 WIB dengan dengan magnitudo 5,4 skala richter dan titik gempa berada 6.69 LS dan 106.14 BT.

Lokasi gempa yaitu 18 km arah barat daya Rangkasbitung dengan kedalaman 82 km. Menurut BMKG, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.

{Baca juga: Netizen Twitter Nanti Bisa ‘Berkicau’ Lewat Pesan Suara}

“#Gempa Mag:5.4, 07-Jul-20 11:44:14 WIB, Lok:6.69 LS,106.14 BT (18 km BaratDaya RANGKASBITUNG-BANTEN), Kedlmn:82 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG,” cuit @infoBMKG. 

Sesaat setelah kejadian, lini masa Twitter pun langsung heboh. Menurut pantauan Telset.id di situs Trends24, tagar dan topik #Gempa menjadi viral di Twitter, dan berada di posisi kedua trending topic.Gempa Twitter

Salah seorang warganet dengan akun @Shivanrhnd, mengatakan bahwa efek gempa terasa hingga wilayah Jakarta.

“Baru kali ini ngerasain gempa di gedung. Demi apa serem banget. Kaliannn yang di Jakarta ngerasain gempa gakk barusan banget?,” kata @Shivanrhnd.

Netizen lain dengan akun @wiwidismawatty yang berasal dari Jakarta juga merasakan hal yang sama. Ia bertanya kepada yang lain apakah merasakan gempa atau tidak pada siang tadi.

“#Gempa Jakarta, ada yg ngerasain ???” cuit @wiwidismawatty.

Netizen yang berada di Depok juga meramaikan lini masa Twitter. Akun @jumaedi kaget karena gempa yang terjadi di Provinsi Banten terasa sampai Depok.

“Gempa depok #gempa,” cuit @jumaedi.

Sama halnya dengan akun @HazelnuttChae yang juga merasakan efek gempa di Depok, Jawa Barat.

{Baca juga: Matahari Lagi “Lockdown”, Siap-siap Cuaca Beku dan Gempa}

“Ini di depok gempa apa gimana apa gue halu?!” cuit @HazelnuttChae.

(NM/MF)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI