Telset.id, Jakarta – Setelah muncul kabar Xiaomi akan merilis smartphone jumbonya Xiaomi Max pada 10 Mei mendatang, pada hari kembali beredar kabar yang tak kalah menariknya. Yaitu Xiaomi akan mengumumkan MIUI v8 pada 8 Mei nanti.
Seperti sudah diketahui, Xiaomi menggunakan Android berbasis ROM MIUI, yang dikembangkan jauh sebelum Xiaomi membuat smartphone. Saat ini mayoritas produk smartphone Xiaomi telah menggunakan MIUI v7.2
Sejumlah pihak berpendapat bahwa upgrade besar terakhir diberikan Xiaomi saat melucurkan MIUI v5. Sejak itu, hanya update kecil yang diberikan ke ROM MIUI.
Sebuah video baru diposting oleh Xiaomi menunjukkan versi eksperimen dari MIUI v8 dengan beberapa perubahan pada bagian notifikasi. Dalam video itu memperlihatkan bagian notifikasi nantinya dapat diubah ukurannya saat digunakan dan fitur antarmuka yang berwarna-warni.
Namun Xiaomi sepertinya masih belum mau terlalu banyak membeberkan tentang update ini. Tapi diharapkan Xiaomi akan kembali mengungkap apa saja yang akan mereka hadirkan di MIUI 8 dalam beberapa hari ke depan.
Yang pasti, penggemar Xiaomi sangat ingin tahu perangkat apa saja yang akan menerima MIUI v8. Banyak yang menduga, kemungkinan Xiaomi Mi5 dan lini produk Redmi yang akan pertama menerima upgrade ini. Tapi jika dilihat produk yang akan segera diluncurkan, maka kemungkinan Xiaomi Max yang pertama menggunakan ROM MIUI v8. [HBS]