ViewSonic V55, Smartphone dengan Pemindai Retina & Lensa Yang Dapat Dilepas

Viewsonic V55JAKARTA – Setelah cukup lama tidak terdengar namanya, ViewSonic baru-baru ini dikabarkan tengah mengerjakan sebuah teknologi bio-metrik baru yang akan membuat pemindaian sidik jari terlihat seperti teknologi lama. Ya, smartphone ViewSonic V55 baru akan datang dengan pemindai retina. Sebuah teknologi pemindai generasi berikutnya, yang memindai mata untuk membuka ponsel.

Pemindai retina (Iris scanner) ini terletak di bagian kanan atas perangkat dan tersembunyi dari pandangan. Pengguna harus membuka handset dengan menggeser potongan kecil di depan pemindai ke samping. Ini akan mengaktifkan lampu untuk menunjukkan bahwa pemindai telah diaktifkan.

Teknologi ini, seperti dilaporkan Technodify, (5/1/2015), akan mengamankan informasi di dalam perangkat. Tak hanya itu, perusahaan ini juga menyertakan kemampuan untuk menambahkan lensa tambahan untuk bagian belakang perangkat.

Dari segi spesifikasi, V55 datang sebagai ponsel mid-range, di mana ini menawarkan prosesor 64-bit, quad-core 1,4 GHz Qualcomm Snapdragon 410, dikombinasikan dengan 2GB RAM, penyimpanan internal 16/32 GB dan layar 5,5 inci, 1080p.

Itu belum termasuk kamera belakang dengan resolusi 13MP (sensor Sony) dan dukungan 4G LTE. [IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI