Update Firmware, Galaxy Gear Ganti Android dengan Tizen OS

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Galaxy Gear dengan Tizen OS

Jakarta – Samsung telah merilis sebuah update firmware untuk perangkat smartwatch mereka, Galaxy Gear yang rilis tahun 2013 lalu. Uniknya, update ini mengubah system operasi yang sebelumnya Android menjadi Tizen OS.

Samsung terus mengembangkan jam tangan pintarnya, Galaxy Gear yang dirilis pertama kali pada tahun 2013 lalu. Sebuah update firmware telah diberikan Samsung untuk perangkat smartwatch-nya itu.

Tapi ada yang unik dari update firmware yang diberikan kali ini, karena mengubah OS yang digunakan oleh jam tangan pintar tersebut. Jika di awal peluncurannya Galaxy Gear masih menggunakan Android OS, maka update terbaru v2.2.0 ini akan menggantinya dengan Tizen OS.

Samsung sepertinya ingin menyeragamkan semua model perangkat jam tangan pintarnya dengan OS yang sama. Sebelumnya, dua seri smartwatch Samsung lainnya, Gear 2 dan Gear 2 Neo juga menggunakan Tizen OS.

Update yang diberikan ini juga membawa beberapa peningkatan, seperti battery life, kemampuan untuk menyimpan file musik di smartwatch dan langsung memainkannya, tanpa perlu harus terhubung ke ponsel terlebih dahulu.

Samsung juga menambahkan kustomisasi shortcut serta kemampuan perintah suara untuk aplikasi kamera. Peningkatan ini telah menjadi kemampuan default dari Gear 2 dan Gear 2 Neo, dan hanya bisa dihadirkan dengan beralih ke Tizen OS. Demikian seperti dikutip dari Slashgear, Sabtu (31/5/2014).

Samsung sangat serius mengembangkan perangkat jam tangan pintarnya. Setelah menguasai pasar smartphone, raksasa elektronik Korea itu berambisi untuk juga bisa menguasai industri perangkat wearable yang pasarnya mulai semakin berkembang.

Sejumlah perusahaan teknologi besar yang menjadi pesaing Samsung, seperti Google, Apple, LG, dan lainnya juga sudah ikut terjun meramaikan pasar perangkat wearable. [HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI