Tiga Fitur Baru S Pen Samsung Galaxy Note 7

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Tidak ada habisnya rumor yang berkaitan dengan Samsung Galaxy Note 7 yang akan diperkenalkan secara resmi oleh Samsung pada 2 Agustus. Rumor yang beredar saat ini adalah hadirnya tiga fitur baru pada S Pen Samsung Galaxy Note 7. Fitur pertama adalah Translate yang memungkinkan pengguna Galaxy Note 7 untuk menerjemahkan kata-kata dari bahasa asing hanya dengan mengarahkan S Pen di atas kata tersebut.

Fitur kedua dari S Pen ini adalah Magnifiy. Fitur ini membuat area layar yang diarahkan oleh S Pen menjadi lebih besar. Dan fitur yang ketiga adalah Glance yang memungkinkan kita beralih aplikasi hanya dengan mengarahkan S Pen ke tampilan thumbnail dari aplikasi untuk membukanya secara penuh.

Hebatnya, dengan adanya sertifikat IP68 untuk Galaxy Note 7, pengguna kemungkinan dapat menulis pada layar phablet ini meskipun sedang berada di dalam air, meskipun sebenenarnya kita pasti berpikiran “untuk apa menulis di dalam air?” Tapi, fitur ini menjadi sebuah prestasi tersendiri dari Galaxy Note 7.

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI