Indosat Luncurkan Web Series Tentang Kisah Komedi di Kantor

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Indosat Ooredoo Hutchison menghadirkan konten serial atau web series berjudul Kalau Jodoh Takkan Kemana (KJTK) Season 2 yang mengangkat kisah komedi di kantor Indosat.

SVP – Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison, Steve Saerang menyatakan bahwa serial Kalau Jodoh Takkan Kemana Season 2 dihadirkan kembali karena tingginya animo penonton.

“Di season pertama, konten serial ini telah ditonton oleh lebih dari 2 juta penonton. Konten serial ini merupakan bentuk dukungan Indosat Ooredoo Hutchison terhadap industri kreatif Tanah Air khususnya dunia perfilman, serta komitmen untuk menyediakan layanan konten digital kelas dunia bagi seluruh pelanggan,” tutur Steve.

Selain itu kisah yang disajikan dalam konten web series Indosat ini juga menggambarkan nilai-nilai, budaya, dan lingkungan kerja di Indosat yang progresif, inklusif, serta dinamis. Sekaligus mempromosikan serangkaian program terbaru ataupun yang sedang berjalan kepada masyarakat luas melalui saluran yang mudah dipahami secara masif.

“Harapannya, konten serial ini dapat mempertegas posisi Indosat sebagai salah satu digital trendsetter di industri,” sambung Steve.

BACA JUGA: 

web series indosat ooredoo hutchison kalau jodoh tak kemana

Serial ini terdiri dari 8 episode dan diracik oleh sutradara Naya Anindita yang memberikan sentuhan berbeda di Season 2. Pengalamannya sebagai sutradara di berbagai film panjang dan web series selama sepuluh tahun terakhir, membuat Season 2 mengedepankan kualitas seni visual dan narasi.

Tiap episodenya hadir dengan cerita yang segar dan menghibur dengan alur cerita yang secara sengaja dikemas untuk membuat penonton penasaran.

Adapun menurut Ernest Prakasa selaku Produser sekaligus pemilik Imajinari Production House yang menaungi dari KJTK Season 1 menyampaikan kegembiraannya atas dirilisnya KJTK Season 2 yang ceritanya lebih segar dan menarik.

“Dengan perubahan ini, kami ingin menghadirkan kolaborasi yang unik dan menghibur antara Indosat dan Imajinari. Kami berharap penonton menikmati format baru ini,” harap Ernest dalam konferensi pers di Jakarta pada Rabu (06/12/2023).

Meneruskan keseruan di season pertama, KJTK Season 2 mengisahkan kehidupan percintaan dan tantangan Satha di posisi barunya. Di balik jabatan serta tugas di kantor yang semakin menyenangkan, ada tanggung jawab bisnis yang membuat Satha sulit untuk mengatur waktu dengan Trio.

BACA JUGA: 

Penonton juga diperkenalkan dengan beberapa karakter baru di dunia Satha, seperti pacar Bams bernama Miza yang penyayang sekaligus pencemburu, dan Rasya sebagai staf Satha yang pendiam karena malu memiliki aksen bahasa yang mencolok. Lalu Stevie, anak magang yang sering muncul dengan ide-ide out of box.

Selain menampilkan karakter lama dari Season 1 seperti Trio (Chicco Kurniawan), Satha (Nadine Alexandra), Bams (Ge Pamungkas), Mail (Yono Bakrie), Laras (Leyla Aderina), dan Dre (Lukas Octavianus). KJTK Season 2 tayang mulai hari ini di saluran resmi YouTube Indosat Ooredoo Hutchison.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI