Telset.id, Jakarta – Samsung masih kuasai pasar, meski hanya merilis 31 ponsel model baru di sepanjang tahun 2016 lalu. Itu sudah termasuk Galaxy S7 dan Galaxy S7 edge. Hal ini diungkapkan salah satu situs yakni statista, situs ini membuat grafik yang membandingkan beberapa banyak vendor mengeluarkan ponsel baru selama satu tahun.
Dalam hal ini Samsung masih menjadi Jawaranya di ikuti Lenovo, ZTE dan Huawei meluncurkan 26, 24 dan 22 perangkat. Sementara perusahaan pesaing utama Apple hanya memperkenalkan tiga model saja.
Tetapi apa sebenarnya yang menarik dari tampilan statistik tersebut. Menyusul penurunan keuntungan sebanyak 49 persen pada 2014 lalu, Samsung saat itu mengungkapkan akan memotong lineup terbaru ponsel hingga 30 persen.
Dan benar saja, fakta yang terjadi selama 2016 Samsung hanya mengeluarkan 31 ponsel dan itu lebih sedikit dibandingkan dua tahun lalu yang jumlahnya hingga 59 ponsel baru. (MS)
Komentar ditutup.