“Airvolution 2017” Jadi Tema Hackaton Pertama AirAsia

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Maskapai penerbangan budget AirAsia baru-baru ini mengungkap rencananya untuk menjadi tuan rumah dari event hackaton. Event yang baru pertama kalinya diadakan perusahaan ini akan digelar pada tanggal 18 Maret di kantor pusatnya di Kuala Lumpur, Malaysia.

Mengusung tajuk “AIRVOLUTION 2017”, hackaton ini seperti yang diharapkan, akan fokus pada penerbangan dan tema terkait meskipun tantangan akhir akan diumumkan pada saat acara.

AirAsia menyediakan hadiah sebesar RM 25.000 atau sekitar Rp 75 juta secara tunai bersama lima tiket PP ke semua tujuan AirAsia, dan 100.000 poin loyalitas “Big” perusahaan.

20 tim akan dipilih untuk bersaing dalam kompetisi ini, dengan satu-satunya ketentuan bahwa mereka harus berasal dari salah satu dari 26 negara yang tercakup oleh penerbangan AirAsia. Aplikasi dibuka mulai hari ini hingga 19 Februari 2017, dengan tim terpilih akan diberitahu pada 3 Maret dan akomodasi untuk mereka yang berasal dari luar Malaysia akan ditanggung oleh AirAsia.

Menurut CEO AirAsia, Tony Fernandes, acara yang mengajak salah satunya Microsoft sebagai sponsor ini ditujukan untuk menghadirkan ide-ide dan pemikiran segar bagi maskapai penerbangan berusia 13 tahun itu.

“Tahun ini menandai munculnya AirAsia sebagai maskapai penerbangan digital, dan saya percaya acara ini dapat memacu pemikiran radikal dan kreatif yang akan memastikan AirAsia tetap memimpin,” katanya dalam sebuah pernyataan seperti dilansir Techcrunch, Selasa (17/1/2017).

AirAsia sendiri bukan satu-satunya maskapai penerbangan yang pernah enggelar Hackaton. Sebelumnya, nama-nama seperti Emirates, Singapore Airlines dan Malaysia Airlines juga pernah mengadakan kegiatan serupa. British Airways bahkan lebih hebat lagi dengan menggelar hackaton di pesawatnya pada 2013 lalu. [IF]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI