Tahun Depan Samsung Gunakan Chip MediaTek?

MediaTek
MediaTek

Jakarta – Mulai tahun depan Samsung dikabarkan akan menggunakan prosesor buatan MediaTek. Kemungkinan penggunaan prosesor MediaTek ini untuk segmen ponsel kelas menengah ke bawah.

Kabar ini belum diketahui kebenarannya, karena memang belum ada konfirmasi dari pihak Samsung maupun dari Mediatek. Namun menurut sumber DigiTimes menyebutkan bahwa MediaTek mulai pertengahan tahun 2014 akan menjadi penyuplai untuk Samsung.

MediaTek sendiri merupakan penyuplai chip prosesor untuk manufaktur berbagai ponsel yang diedarkan di negara India dan China. Namun MediaTek disebutkan telah menawarkan prosesor quad-core dan octa-core untuk raksasa elektronik asal Korea itu.

Dipilihnya prosesor buatan MediaTek diyakini sebagai upaya Samsung untuk menekan biaya produksi smartphone kelas menengah ke bawah. Karena Samsung akan fokus memproduksi chip Exynos hanya terbatas untuk perangkat flagship saja.

Seperti dilansir Digitimes, Jumar (4/10), nantinya smartphone Samsung kelas menengah ke bawah akan menggunakan chip dari MediaTek. Sementara prosesor Exynos yang mereka kembangkan akan digunakan untuk smartphone kelas atas.[HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI