Sony: PS4 Baru Makin Kencang & Dukung Konten 4K

Telset.id, Jakarta – Sony telah mengkonfirmasi bahwa sedang menggarap konsol PlayStation generasi terbaru yang merupakan versi upgrade dari PlayStation 4. Menariknya, Sony memberikan sedikit bocoran tentang apa saja yang baru di penerus PSP4 itu.

Konfirmasi ini diberikan langsung oleh Andrew House presiden dan CEO dari Sony Interactive Entertainment dalam sebuah wawancara dengan Financial Times.

Konsol game yang konon disebut PlayStation 4 Neo ini akan memiliki prosesor yang lebih cepat, peningkatan grafis dan juga dukungan untuk konten 4K konten. Sementara, rumor sebelumnya menyebutkan bahwa konsol game baru ini akan menawarkan performa 4,14 teraflops.

“Semua game akan mendukung PS4 standar dan kami mengantisipasi semua atau sebagian sangat besar dari game juga akan mendukung PS4 high-end,” kata Andrew House.

Sayangnya, Sony PlayStation 4 Neo tidak akan diumumkan di ajang E3 2016 di Los Angeles minggu depan, dimana Microsoft dikabarkan memperkenalkan konsol Xbox One Scorpio yang akan menawarkan 6 teraflops kinerja, lebih cepat dari PS4 Neo.

Menurut rumor sebelumnya, Sony PlayStation 4 Neo akan dijual dengan harga lebih tinggi dari model PS4 saat ini (USD 350). Meski akan merilis PS4 Neo, namun Sony memastikan akan terus menjual model PS4.

Well, kita mungkin akan mendengar beberapa penjelasan detail tentang upgrade PS4 di ajang E3 minggu depan, tapi sayang Sony belum akan meluncurkan PSP 4 Neo atau membocorkan harganya pada acara tersebut.[HBS]

 

 

SourceFonearena

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI