JAKARTA – Sony memastikan kalau update OS Lollipop hanya akan hadir untuk sejumlah produk untuk kelas high-end saja. Berita ini yang menyebabkan para pengguna Xperia kelas menengah mendapatkan sebuah kabar buruk karena tidak bisa lagi memaksimalkan smartphone-nya.
Tetapi kali ini Sony memberikan fasilitasi resmi untuk bisa custom ROM. Yups! Mulai kemarin Sony telah merilis sejumlah bootloader khusus untuk mempermudah para pengguna Xperia melakukan booting dari partisi aplikasi recovery. Singkatnya, Sony kini mempermudah proses instalasi custom ROM Android (termasuk OS selain Android, selama OS tersebut berbasis Linux) bagi para pengguna Xperia.
Dengan kehadiran bootloader ini, para pengguna Xperia bakal lebih leluasa menginstall custom ROM favorit masing-masing, mulai dari CyanogenMod sampai MIUI, atau bahkan OS lain seperti Firefox OS dan Ubuntu Touch. Untuk saat ini, deretan produk Sony Xperia yang siap mendapatkan bootloader baru ini adalah perangkat yang berbasis Cortex-A7 dari ARM, yaitu Xperia T2 Ultra, Xperia T3, Xperia M2, dan Xperia E3.
Sampai saat Sony memang masih belum memberikan pengumuman resmi tentang kehadiran bootloader untuk masing-masing perangkat, namun Anda bisa langsung mengunduh bootloader dari masing-masing perangkat lewat software flashing resmi dari Sony. Caranya, langsung saja hubungkan ponsel Xperia Anda ke komputer lalu pilih opsi layanan bootloader dari ponsel yang Anda, dan proses mengunduh akan segera dimulai. (MS)
LInk Bootloder: http://developer.sonymobile.com/services/flash-tool/