Skype Tingkatkan Kemampuan Fitur Aplikasinya

Pengguna Skype
Pengguna Skype

Jakarta – Skype terus melakukan inovasi demi memberikan pengalaman yang maksimal bagi para penggunanya. Jika Anda pengguna Skype pada berbagai perangkat, mungkin akan terasa jengkel melihat pesan lama lewat perangkat yang berbeda. Namun hari ini, Skype melakukan perubahan dengan melakukan sinkronisasi pesan di semua device.

Teknologi cloud computing yang Skype gunakan telah berubah secara signifikan sejak mereka berdiri 10 tahun yang lalu. Awalnya Skype bergantung pada pengguna komputer, namun saat ini hampir semua perangkat mobile bisa memanfaatkan aplikasi yang terkenal dengan fitur video call.

Sebagai komputasi mobile yang terus berkembang sehingga Skype akan membantu Anda dalam menghemat baterai perangkat mobile untuk tetap berada di dalam sleep mode hingga Anda membutuhkan Skype dan membukanya.

“Pergeseran cara orang memanfaatkan Skype telah mengharuskan kami untuk meningkatkan konektivitas peer to peer kami dalam menghemat penggunaan batrai dan daya pemrosesan, sekaligus memberikan fungsi yang lebih dan kehandalan yang pengguna harapkan,” tulis Skype yang telsetNews kutip dari blog resminya, Senin (7/10).

Setiap bulannya, Skype telah mengirimkan milyaran pesan. Seiring dengan dukungan untuk account Microsoft bulan Oktober lalu, kemampuan cluod Skype pun meningkat yang bisa mengirimkan pesan chat ketika penerima yang dimaksud dalam keadaan offline.

Perbaikan yang dilakukan Skype juga akan membantu dan memastikan bahwa video Skype, audio, dan pesan yang Anda gunakan akan tersimpan dan bisa dilihat langsung ketika berganti perangkat.

“Kami bangga menyediakan cara sederhana, handal, dan cepat dalam membantu para pengguna untuk selalu terhubung setiap hari dengan orang-orang terpenting. Dan kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan meningkatkan fitur kami untuk memberikan pengalaman terbaik,” janji Skype kepada pengguannya.[LKH/HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI