Promosi OLED TV, LG Gandeng Produser Batman

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

OLED Digital Campaign_2JAKARTA – LG untuk semakin ekspansif dalam memasarkan OLED TV, kali ini LG menggandeng Michael Uslan seorang produser Hollywood yang dikenal pula sebagai executive producer di balik film Batman dalam proyeknya ini.

“Kampanye video ini kami buat untuk mendorong masyarakat melihat hal yang membuat teknologi ini layak dikatakan sebagai teknologi TV masa depan,” ujar Brian Kwon, Presiden dan CEO di LG Home Entertainment Company daam ketarangnya, Kamis(03/12/2015).

Selain Michael Uslan, menurutnya, LG juga menggandeng Kathy Klein sebagai seorang seniman yang dikenal lewat karya-karya bentuk Mandala. Dalam video tersebut, menurut Brian Kwon, keduanya berfokus menceritakan pengalamannya dengan OLED TV dan bagaimana teknologi ini membantu dalam pekerjaannya.

Dikenal sebagai produser yang sukses menggunakan warna gelap pada delapan film Batman sejak tahun 1989, dalam video kampanye ini Michael Uslan menjelaskan pentingnya kebutuhan untuk membedakan berbagai jenis warna hitam untuk memperoleh visual yang baik dalam keseluruhan cerita.

Lebih lanjut ia menyatakan, digunakannya warna gelap dan hitam sebagai simbolik dalam memperkuat cerita telah digunakan sejak lama dan memiliki sejarah panjang di layar bioskop.

“Memiliki TV yang dapat dengan baik membedakan nuansa gelap menjadi penting bagi penontonnya untuk dapat menangkap kedalaman penuh dari sebuah film,” ujar Uslan.

Ia sendiri memuji kemampuan LG OLED TV dalam menghasilkan kontras warna tak terbatas yang memungkinkannya mereproduksi warna hitam murni. “Film seperti Batman yang mengeksplorasi banyak warna gelap bakal membawa pengalaman yang lebih baik saat dinikmati dengan LG OLED TV. Hitam sempurna adalah gerbang bagi pewarnaan sempurna,” ujarnya lagi. (MS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI