Pria Ini Sulap Hoverboard Jadi Awan Terbang Dragon Ball

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Hoverboard semakin digemari dan mulai banyak digunakan untuk berbagai keperluan. Tampilan Hoverboard pun bisa dibuat bermacam-macam, tergantung selera sang pemakai. Seperti contohnya pria asal Taiwan ini yang menyulapnya menjadi awan terbang seperti yang biasa dikendarai Son Goku, jagoan Dragon Ball

Anda tentu sudah sangat mengenal sosok Son Goku, salah satu karakter jagoan di serial anime asal Jepang yang sangat populer di dunia. Goku digambarkan suka menggunakan awan terbang alias Kinto-un.

Nah, pria asal Taiwan ini sepertinya sangat terinspirasi dengan Kinto-un milik Goku tersebut. Dia pun mencoba melakukan cosplay unik dengan memanfaatkan hoverboard. Pria yang dikenal sebagai Yes Ranger ini mendandani papan hoverboard miliknya menjadi awan terbang, seperti yang biasa digunakan Goku.

Seperti yang Anda lihat pada video di bawah, pria ini mengendari papan hoverboard yang sudah “dimodifikasinya” menjadi awan terbang alias Kinto-un untuk mengelikingi kota di Taiwan. Untuk lebih meyakinkan, dia mendandani dirinya mirip seperti Goku, lengkap dengan rambut jabriknya.

Selama perjalanan mengelilingi kota dengan “awan terbangnya”, banyak orang yang terkesima melihat Yes Ranger terbang di atas awan seperti sosok Goku di serial Dragon Ball. Anak-anak kecil nampak sangat senang melihat karakter jagoannya.

Nah, penasaran ingin lihat Son Goku keliling kota menggunakan Kinto-un? Simak langsung videonya berikut ini:

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI