Pakai NMT, Bahasa Google Translate Makin Akurat

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Google Translate merupakan layanan dari Google yang sangat berguna bagi kita untuk menerjemahkan kata-kata atau kalimat ke dalam berbagai bahasa. Namun layanan ini kadang menyebabkan kebingungan terhadap penggunanya karena tatanan kata di dalam kalimat yang diterjemahkan kadang acak-acakan.

Google bukan tidak tahu selama ini bahasa Google Translate masih suka acak-acakan. Buktinya, Google terus berusaha memikirkan solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Dan akhirnya, Google menggunakan sistem Neural Machine Translation (NMT) untuk membuat Google Translate makin pintar.

Menurut raksasa pencarian yang baru saja berulang tahun ke-18 ini, sistem NMT dapat menerjemahkan kalimat secara lengkap dengan melihat bagaimana setiap kata pada kalimat tersebut bisa saling berhubungan daripada menerjemahkan tiap kata yang ada. Hal ini, menurut Google, mampu membuat hasil akhir terjemahan menjadi lebih masuk akal dan cenderung tidak akan acak-acakan lagi.

“Sistem Phrase-Based Machine Translation (PBMT) akan memecahkan kalimat menjadi kata-kata dan frasa yang nantinya akan diterjemahkan secara independen. Sedangkan sistem NMT akan menerangkum kalimat menjadi satu kesatuan untuk diterjemahkan,” tulis keterangan Google.

Google Translate

Keuntungan dari sistem ini adalah hanya memerlukan engineering desain yang lebih sedikit daripada sistem sebelumnya. Sistem ini ketika pertama kali keluar menunjukan akurasi yang sama dengan sistem berdasarkan penerjemahan frasa berdasarkan penilaian yang sederhana.

Memang jika dilihat, sistem ini masih dalam tahap pengembangan. Namun Google masih terus bekerja untuk memperbaiki layanan Google Translate ini dan berharap akan segera mengadopsi sistem NMT untuk menggantikan sistem PBMT beberapa bulan ke depan. (FHP/MS)

SourceUbergizmo

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI