OS X Yosemite Penerus Meverick

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

OS X Yosemite

Jakarta – Selain mengumumkan sistem operasi mobile Apple terbaru, iOS 8 di ajang WWDC 2014, Apple juga memperkenalkan OS X terbarunya yang diberi nama Yosemite.

Sebelum membahas beberapa fitur baru yang dibawa Yosemite, mungkin Anda penasaran dengan nama yang dipilih untuk OS X versi 10.10 itu. Sebenarnya penamaan ini tidak terlalu mengejutkan, karena bocoran informasinya sudah sempat terendus media.

Yosemite merupakan nama sebuah taman nasional di Amerika Serikat (AS) yang terkenal dengan gunung batu bernama El Capital. Indikasi penggunaan nama Yosemite untuk OS X terbaru mulai muncul saat Apple mendaftarkan trademark dengan nama tersebut di negara bagian Trinidad & Tobago.

Indikasi itu semakin menguat ketika Apple memasang banner pertama OS X 10.10 di gedung Moscone Center tempat penyelenggaraan WWDC 2014, dimana foto El Capital digunakan sebagai background untuk banner OS X 10.10.

Well, lantas apa saja yang baru dari OS X Yosemite? Tampilan OS X Yosemite terlihat masih sedikit mirip tampilan iOS 7 yang masih mengedepankan “flat design”. Ada beberapa perubahan yang diberikan pada OS X 10.10.

Perubahan besar ada pada Notification Center yang kini memiliki Today View, yaitu sebuah tampilan yang menunjukkan aktifitas atau hal apa saja yang perlu diketahui pengguna pada hari ini. Mirip dengan tampilan pada iOS. Pihak developer disebutkan bisa mengembangkan widget untuk Today View.

Perubaha besar lainnya adalah pada fitur Spotlight. Fitur pencarian yang tadinya hanya diletakan di sudut layar itu kini dipindahkan posisinya ke tengah layar dengan ukuran yang lebih besar.

Saat pengguna melakukan pencarian, hasilnya akan muncul di bawah Spotlight bar, termasuk pencarian ke web, entry di Wikipedia, pesan email dan lain-lainnya sesuai dengan apa yang dicari.

Aplikasi Mail juga mendapat perubahan, baik dari sisi tampilan maupun adanya penambahan fitur baru bernama Mail Drop. Fitur ini memungkinkan pengguna mengirimkan file berukuran besar, hingga 5GB, tanpa takut layanan e-mail penerima menolaknya karena ukuran attachment yang terlalu besar. Jikapun ditolak, Mail Drop akan otomatis menempatkan file itu di server dan mengirimkan tautannya ke penerima.

Tim Cook, CEO Apple saat mempresentasikan Yosemate mengatakan bahwa saat ini pengguna OS X Maverick telah mencapai 80 juta pengguna OS X Maverick, dengan tingkat adopsinya mencapai 51 persen dari seluruh pengguna Mac.

Orang nomor satu di Apple mengungkapkan kepuasaanya dengan tingkat adopsi OS X Maverick. C ook membandingkannya dengan Windows 8 yang disebut hanya memiliki tingkat adopsi sekitar 14 persen saja.[HBS]

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI