Microsoft Office 365 Capai 9,2 Juta Pengguna

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Microsoft Office 365

JAKARTA – Microsoft mengumumkan bahwa kini layanan Office 365 Home dan Personal telah digunakan oleh 9,2 juta pengguna, atau naik 30% dibanding 7 juta pelanggan pada Oktober 2014.

Microsoft pertama kali meluncurkan  Office dengan layanan berbasis langganan pada 29 Januari 2013. Layanan ini berjalan lambat hingga 2014, dan telah bertahan hingga 3 tahun.

Seperti dikutip dari Venture Beat, Rabu (28/1/2015), tahun lalu Microsoft melaporkan bahwa perusahaan sudah mendapatkan 3,5 juta pengguna layanan Microsoft Office 365 Home Premium.

Di April 2014, Microsoft kembali mengumumkan 4,4 juta pelanggan dan di Juli 2014, lebih dari 5,6 juta pelanggan menggunakan layanan ini. Dan terakhir di Oktober 2014, terdapat 7 juta pelanggan layanan ini.

Seperti diketahui, Microsoft 365 merupakan layanan berbayar office. Statistik dari Microsoft menyebutkan bahwa harga layanan Office 365 lebih mahal dibandingkan layanan Google Drive. Ongkos per bulan mencapai USD 6,99 hingga USD 9,99 per bulan. [AI/HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI