Mi Note 2 akan Punya 4 Varian, Rilis 5 September

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Sudah cukup lama penggemar Xiaomi Mi Note mengharapkan versi baru akan dirilis. Nah, hari ini ada kabar gembira bagi fans Xiaomi, karena muncul informasi di Weibo terkait spesifikasi dan kemungkinan tanggal peluncuran Mi Note 2.

Meskipun kami tidak dapat mengkonfirmasi apakah informasi yang diungkapkan di Weibo ini benar atau tidak, namun setidaknya kita ada sedikit gambaran tentang seri Mi Note kabarnya akan mendapat sejumlah upgrade penting, terutama untuk membedakannya dengan Mi 5.

Mi Note 2 disebutkan akan menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 821 yang merupakan versi upgrade dari Snapdragon 820. Pada bagian layarnya, Mi Note 2 akan memiliki layar Super AMOLED seluas 5,7 inci, dengan dua varian, yakni versi Full HD 1080p dan 2K (Quad HD).

[BACA JUGA: Spesifikasi Xiaomi Mi Note 2 Terkuak]

Selain kedua varian tersebut, Xiaomi juga kabarnya akan menyiapkan varian ketiga yang akan menggunakan display resolusi 2K, tapi dengan desain layar melengkung. Semua versi akan dilindungi oleh 2.5D Corning Gorilla Glass, dan mungkin memiliki pemindai sidik jari.

Xiaomi akan menawarkan Mi Note 2 dalam 4 varian, dimana pembeli dapat memilih varian berdasarkan konfigurasi memori RAM dan ROM. Akan ada versi RAM 4GB + memori internal 32GB, model RAM 6GB + 64GB, dan versi lain dengan RAM 6GB tetapi dengan memori internal 128GB

Semua varian akan dilengkapi fitur NFC, USB Type-C, Bluetooth 4.2, sebuah blaster IR, dual speaker dengan Hi-Fi audio, dukungan semua jaringan dan VoLTE, serta disokong kapasitas baterai 4.000mAh dengan dukungan Quick Charge 3.0. Bagaimna dengan harganya?

[BACA JUGA: Xiaomi akan Rilis Mi5s & Mi Note 2 Versi Layar Melengkung]

Varian termurah Mi Note 2 dengan display 1080p dan 4GB RAM plus memori internal 32GB akan dibanderol 2499 yuan atau sekitar Rp 5 jutaan. Varian kedua adalah dengan display 2K, 6GB RAM dan memori internal 64GB yang dibanderol seharga 2999 yuan atau sekitar Rp 6 juta. Kedua model ini adalah model dengan layar datar.

Sedangkan untuk varian dengan display lengkung hadir dengan konfigurasi display 1080p, 6GB RAM dan memori internal 128GB, akan dijual seharga 2799 yuan atau sekitar Rp 5,6 juta. Selanjutnya varian dengan display 2K, 6GB RAM dan memori internal 128GB akan dibanderol seharga 3499 yuan atau setara Rp 7 juta.

Xiaomi diharapkan akan meluncurkan Mi Note 2 pada tanggal 5 September mendatang, atau kurang dari 2 minggu setelah peluncuran Redmi 4 pada tanggal 25 Agustus. [HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI