Kominfo Kembali Blokir Situs Radikal Pendukung ISIS

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Pasca serangan bom yang terjadi di Jl. MH. Thamrin, 14 Januari 2016 lalu, Kementerian Kominfo semakin menggencarkan razia situs-situs yang berhaluan radikal yang mendukung kelompok teroris ISIS. Hasilnya, ada 33 situs radikal yang diblokir dalam seminggu terakhir.

Komitmen masyarakat membantu pemerintah untuk menanggulangi terorisme di Indonesia sangat tinggi. Terbukti, pasca serangan “bom sarinah” banyak laporan yang diberikan masyarakat ke Kominfo terkait situs-situs radikal.

Situs-situs yang diblokir ini memberikan dukungan kepada kelompok radikal ISIS atau situs yg mengajarkan merakit bom sebagai sarana melakukan teror di Indonesia.

Menurut Ismail Cawidu, Kepala Pusat Informasi dan Humas Kominfo, pihak Kominfo pada 25 Januari lalu telah menyaring 27 situs yang terindikasi berisi konten radikal. Dari jumlah tersebut, 24  situs telah diproses untuk pemblokiran dan 3 situs masih perlu didalami.

Dan pada hari ini (28/1), sebagai kelanjutan dari pemblokiran 24 situs radikal dari 27 yang terindikasi, Tim Panel Pengelolaan Konten Negatif Bidang Sara dan Radikalisme telah melakukan pembahasan terhadap beberapa situs lainnya yang dilaporkan masyarakat.

Ada 8 situs dan 1 situs tambahan (kloning bahrunnaim) lainnya yang dibahas dalam rapat pada Rabu 27 Januari 2016. Berdasarkan hasil rapat pembahasan tersebut Tim Panel kembali meminta pemblokiran terhadap 9 situs berisi radikal/terorisme yang akan diblokir.

Sebelumnya pada 16 Januari lalu, Kominfo juga sudah memblokir 11 situs yang terindikasi menyebarkan paham radikalisme dan mendukung aksi pemboman di Jalan MH Thanrin yang lalu.

[Baca juga: Kominfo Blokir 11 Situs Radikal]

Disamping situs-situs berkonten radikal, Kementerian Kominfo  juga menerima laporan masyarakat terkait adanya akun di media sosial yang isinya mengandung  konten pornografi anak.

“Akun tersebut juga sedang dalam proses untuk diblokir,” kata Cawidu dalam keterangannya yang diterima Telset, Kamis (28/1/2016).

Cawidu mengungkapkan, pemerintah dalam menanggulangi munculnya situs-situs yang mengandung konten negatif dan situs radikal, membutuhkan bantuan dan partisipasi masyarakat dengan cara melaporkan atau mengirim email aduan ke mailto:aduankonten@mail.kominfo.go.id.

“Permintaan pemblokiran situs tersebut telah kami sampaikan kepada para penyelenggaran ISP untuk diblokir sejak Rabu kemarin, karena dianggap menyebarkan faham radikalisme dan kebencian yang melanggar pasal 28 ayat 2 UU ITE,” ujarnya.

Untuk diketahui, pasal 28 ayat 2 UU ITE menyebutkan bahwa setiap orang yang dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan atas suku, agama, ras dan antargolongan (SARA).

Ancaman hukuman dalam pasal 45, pelanggaran atas pasal 28 tersebut diancam dengan pidana penjara 6 tahun dan atau denda paling banyak Rp 1 milyar.

Berikut ini daftar situs radikal yang diblokir oleh Kementerian Kominfo:

  1. https://abdulloh7.wordpress.com/
  2. http://ruju-ilalhaq.blogspot.co.id/
  3. http://fursansyahadah.blogspot.co.id/
  4. https://karawangbertawhid.wordpress.com/
  5. http://terapkan-tauhid.blogspot.co.id/
  6. https://arrhaziemedia.wordpress.com/
  7. http://syamtodaynews.xyz/
  8. https://anshardaulahislamiyahnusantara.wordpress.com/
  9. http://jihadsabiluna-dakwah.blogspot.co.id/
  10. http://kupastajam.blogspot.co.id/
  11. https://mabesdim.wordpress.com/
  12. http://anshorullah.com/
  13. http://ajirulfirdaus.tumblr.com/
  14. http://batalyontauhidwassunnahwaljihad.blogspot.co.id/
  15. http://anshoruttauhidwassunnahwaljihad.blogspot.co.id/
  16. https://jalanallah.wordpress.com/
  17. https://religionofallah.wordpress.com/
  18. http://daulahislamiyyah.is-great.org/
  19. http://ummatanwahidatan.is-great.org/
  20. http://metromininews.blogspot.co.id/
  21. http://al-khattab1.blogspot.co.id/
  22. http://fadliistiqomah.blogspot.co.id/
  23. https://daulah4islam.wordpress.com
  24. muharridh.com
  25. manjanik.com
  26. eramuslim.com
  27. mikailkanie.wordpress.com
  28. revolusiislambersamaazzammedia.blogspot.co.id
  29. langitmuslim.blogspot.co.id
  30. kajiantauhid.blogspot.co.id
  31. pendukungdaulahislam.blogspot.co.id
  32. muslimori1.blogspot.co.
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI