JAKARTA – Pada Selasa lalu, Xiaomi resmi memperkenalkan phablet terbarunya Redmi Note 3. Perangkat pertama Xiaomi yang menggunakan full bodi metal ini menawarkan seabrek fitur kelas premium, termasuk di sektor kameranya.
Kamera utama Redmi Note 3 menggunakan lensa utama 13MP dengan fitur phase auto detection autofocus, ultra-fast focusing dan tow-tone flash. Meski belum menjelaskan secara detail tentang fitur kamera di phablet barunya ini, namun kemampuan jepretannya kelihatan cukup menjanjikan.
Secara spesifikasi, Redmi Note 3 memang tidak terlalu jauh beda dengan pendahulunya, yakni Redmi Note 2. Kamera utama 13 MP yang dibenamkan pada Redmi Note 3 menggunakan sensor buatan Samsung dan memiliki lensa aperture f/2.2 serta memiliki kemampuan merekam video slow-mo 120fps.
Sekadar mengingatkan kembali, Redmi Note 3 menggunakan layar 5,5 inci dengan tingkat resolusi 1080p, chipset Helio X10, RAM 2GB dengan storage 16GB atau RAM 3GB.
Untuk ruang penyimpanan, phablet ini menyediakan storage 32GB, slot microSD card, slot dual-SIM card, konektivitas LTE, baterai berkapasitas 4000mAh dan berjalan pada sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop.
Nah, balik lagi ke soal kameranya, jika Anda penasaran dengan kualitas foto dari kamera Redmi Note 3, And tak perlu menunggu hingga nanti sudah membelinya. Karena Xiaomi telah mengunggah beberapa contoh foto yang diambil dari kamera Redmi Note 3. Silahkan di simak foto-fotonya: