Kampanyekan Anti Google, Microsoft ‘Jualan’ Mug dan Kaos

Microsoft bikin kaos kampanye anti Google
Microsoft bikin kaos kampanye anti Google

Jakarta – Sebagai dua perusahaan raksasa yang menguasai teknologi dunia, Microsoft dan Google merupakan dua seteru abadi yang terus bersaing secara ketat. Perseteruan antara keduanya semakin meruncing setelah Microsoft gencar melakukan kampanye anti-Google.

Salah satu cara yang ditempuh Microsoft adalah lewat kampanye yang mereka namakan ‘Scroogled’. Kampanye ini telah dilakukan raksasa software itu sejak beberapa bulan terakhir.

Bahkan kini untuk “mempromosikan” kampanye Scroogled, Microsoft telah menyediakan halaman khusus dalam online store mereka. Halaman khusus ini ditujukan untuk menjual berbagai merchandise anti-Google, termasuk mug, t-shirt dan hoodie.

Untuk harganya, seperti yang dikutip dari The Verge, Kamis (21/11), setiap item ditawarkan dengan harga yang relatif murah dan variatif. Misalnya mug dijual seharga USD7,99, sementara t-shirt seharga USD11,99 dan hoodie seharga USD25,99.

Tidak diketahui apakah “bisnis sampingan” Microsoft ini sukses atau tidak. Namun jika melihat momen liburan akhir tahun, permintaan merchandise biasanya meningkat.[HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI