iPhone 6s Plus Bermasalah Framerate Dropping

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

iPhone 6s Plus frame rateJAKARTA – Apple sepertinya akan menghadapai masalah baru. Jika Anda perhatikan video di bawah, maka bisa dilihat bahwa iPhone 6s plus memiliki transisi animasi yang lebih lambat dibanding seri iPhone 6s. Dari video itu bisa terungkap adanya masalah frame drop pada iPhone 6s Plus.

Phablet terbaru dari Apple ini memiliki transisi 30fps saat kita melakukan Peek dan Pop dengan opsi 3D Touch, melihat foto atau memberhentikan layar Spotlight, sedangkan untuk iPhone 6s yang berukuran lebih kecil, memiliki transisi yang terasa halus yaitu 60fps.

Berita ini memanglah bukan sesuatu yang patut dikhawatirkan oleh pengguna, karena tentu saja untuk dapat melihat perbedaan itu diperlukan mata yang sangat terlatih. Sekarang, apakah Apple yang telah memutuskan hal ini dikarenakan resolusi layar yang memang tinggi, ataukah agar tidak membebankan tugas dari chipset, atau ada hal yang lainnya?

Ada sedikit trik untuk memperbaiki masalah ini jika memang hal tersebut menganggu Anda. Chipset A9 lebih dari mampu untuk memberikan kekuatan agar transisi lebih halus atau lebih dari yang kita harapkan.

Caranya adalah Settings > General > Accessinility > Increase Contrast > ganti menjadi Reduce Transparency, dan lihatlah hasilnya sendiri.

 

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI