Mobil Listrik Xiaomi akan Meluncur pada Tahun 2024

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Xiaomi semakin serius membangun bisnis mobil listriknya. Setelah mengumumkan unit bisnis mobil listriknya pada bulan lalu, baru-baru ini Xiaomi mengumumkan bahwa mobil akan dirilis dan diproduksi pada tahun 2024.  

Dilansir Telset dari Gadget NDTV pada Kamis (21/10/2021), CEO Xiaomi Lei Jun mengatakan perusahaannya akan memproduksi mobil listrik secara massal pada semester pertama tahun 2024. 

Pernyataan tersebut dikatakan Lei Jun di acara pertemuan investor beberapa waktu lalu. Saat dikonfirmasi juru bicara Xiaomi membenarkan pernyataan Lei Jun, karena Xiaomi ingin masuk ke pasar mobil listrik beberapa tahun mendatang. 

Rencana memproduksi transportasi listrik juga dibenarkan oleh Direktur Pemasaran Internasional Xiaomi, Zang Ziyuan. Zang memposting berita mengenai isu tersebut di akun Weibo pribadinya. 

Baca juga: Proyek Ambisius, Xiaomi Bikin Mobil Listrik?

Belum diketahui nama merek mobil yang dirilis. Xiaomi hanya menjelaskan bahwa nama unit bisnis mobil listriknya bernama Xiaomi EV. 

Rencananya Xiaomi tidak hanya membuat kendaraan listrik yang ramah lingkungan, tetapi juga pintar dengan fitur-fitur canggih didalamnya. 

Dalam mengembangkan mobil tersebut, Xiaomi melakukan investasi mencapai USD 10 miliar atau Rp 141,4 triliun untuk unit bisnisnya selama 10 tahun ke depan. Perusahaan juga telah melakukan lebih dari 2.000 kali survei dan mengunjungi 10 pelaku industri mobil listrik, untuk mempelajari industri tersebut. 

Pengembangan kendaraan listrik mendapat sambutan luar biasa dari para pelaku industri otomotif. Hal ini terbukti dengan masukinya 20.000 aplikasi kerja yang menunjukkan minat untuk bergabung bersama perusahaan.

Baca juga: Xiaomi Siapkan Mobil Listrik Bernama “Xiaomi EV”

Sayangnya walau sudah menggelontorkan banyak dana pengembangan, Xiaomi belum mengungkapkan apakah akan memproduksi mobil secara mandiri, atau melalui kemitraan dengan produsen mobil.

Ambisi Xiaomi membuat mobil listrik membuat industri otomotif semakin menarik. Seperti halnya produk HP, tidak menutup kemungkinkan Xiaomi akan menghadirkan kendaraan listrik dengan harga terjangkau.

Kemudian jika pasar global menerima kehadiran mobil ramah lingkungannya, Xiaomi bisa menjadi pesaing berat bagi Tesla, Hyundai, BMW dan vendor lain yang sudah terlebih dahulu masuk ke dalam industri ini. [NM/HBS]

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI