Telset.id, Jakarta – Kabar kurang menyenangkan datang bagi para pengguna fitur VPN gratis dari Google One. Pasalnya, Google dilaporkan akan menonaktifkan layanan ini. Kok bisa?
Ya, Google One dikabarkan akan menonaktifkan fitur VPN gratis di layanannya secara bertahap pada akhir tahun. Hal ini sebagaimana diinformasikan Google lewat email pemberitahuannya.
Bagi yang belum tahu, fitur VPN gratis di Google One pertama kali diluncurkan pada tahun 2020 silam untuk para pengguna layanan berbayar tersebut.
BACA JUGA:
- Tepati Janji, Google Hadirkan Fitur VPN Gratis di Pixel 7
- Google Bakal Hapus Miliaran Data Pengguna Mode Penyamaran di Chrome
Awalnya ini memungkinkan para pengguna yang mengikuti program langganan penyimpanan 2TB, yang biayanya sekitar $10 atau sekitar Rp160 ribu per bulannya. Namun, tahun lalu fitur ini tersedia di semua paket Google One, termasuk paket standar $2.
Sekarang, Anda yang berlangganan Google One bisa mengakses fitur VPN jika berada di salah satu negara dari 22 negara yang mendukung fitur tersebut.
Menariknya, fitur ini bisa dimanfaatkan di perangkat seluler berbasis iOS atau Android, dan bahkan bagi pengguna yang menggunakan komputer dengan sistem operasi Mac atau Windows.
Melansir dari Engadget pada Senin (15/04/2024), Google masih belum mengatakan secara detail kapan fitur VPN tersebut akan dihapus secara menyeluruh.
Tetapi, laporan dari 9to5Google menyebutkan bahwa Google telah mengatakan alasan fitur ini dihapus adalah karena para pengguna tidak menggunakan fitur VPN tersebut.
Dari sini terlihat bahwa Google tidak berusaha meningkatkan minat pengguna untuk memanfaatkan fitur ini dan lebih memilih fokus memaksimalkan fitur lainnya di Google One yang lebih diminati.
BACA JUGA:
- Google One, Pengganti Google Drive Berbayar yang Kaya Fitur
- Ternyata! Google, Meta, dan OpenAI Latih AI dengan Video YouTube
Meski begitu, para pengguna Google Pixel 7 atau yang lebih baru masih bisa memanfaatkan fitur VPN gratis ini, walaupun fitur ini sudah di hapus dari Google One. [FY/IF]