Begini Cara Kerja Metaverse, Masuk ke Dunia Virtual Masa Depan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Istilah “Metaverse” sebenarnya sudah ada sejak lama. Namun, teknologi ini semakin terdengar setelah Meta ingin membangun dunia virtual untuk mempermudah umat manusia berkomunikasi satu sama lain. Memangnya, bagaimana cara kerja dari Metaverse dan apa saja contoh penggunaan dari teknologi yang menggabungkan virtual realityaugmented reality, dan teknologi video itu?

Kata ini pertama kali ditulis dalam novel berjudul “Snow Crash” karya Neal Stephenson pada tahun 1992. Kemudian disebutkan kembali dalam karya Earnest Cline berjudul “Ready Player One” 19 tahun berselang.

Metaverse semakin dikenal masyarakat luas setelah Facebook Group mengubah namanya menjadi Meta di tahun lalu. Saat itu, Mark Zuckerberg berucap akan membangun realitas virtual di mana manusia bisa beraktivitas secara virtual menggunakan avatar yang dibentuk sesuai keinginan.

Bos Meta tersebut juga pernah memberikan prediksi, dunia metaverse akan benar-benar terwujud dan menjadi tren pada tahun 2032 atau 10 tahun mendatang. Meski begitu, Meta yang ia pimpin sudah menyiapkan beberapa teknologi untuk menunjang tercapainya misi dunia virtual di masa depan.

Penciptaan metaverse didukung oleh kencangnya jaringan internet zaman sekarang. Berkat teknologi 5G yang punya kecepatan download dan upload tinggi dengan latensi super rendah, dunia virtual metaverse diprediksi akan memenuhi seluruh unsur kehidupan manusia di masa depan, dari belanja, liburan, investasi, media sosial, dan sebagainya.

Baca juga: Apa itu Metaverse?

Sebelumnya, tim Telset sudah menjelaskan apa itu teknologi metaverse. Dalam kesempatan kali ini, kami akan mengulas bagaimana cara kerja dan apa saja contoh penggunaan dari teknologi metaverse berbasis virtual ini. Yuk simak selengkapnya, sob!

Bagaimana Cara Kerja Metaverse?

Contoh Cara kerja penggunaan teknologi metaverse

Percaya atau tidak, dunia virtual sebenarnya sudah melekat dengan kehidupan manusia saat ini. Belanja online misalnya, ada beberapa platform toko online yang memungkinkan pengguna membeli kebutuhan melalui teknologi VR.

Hiburan saja, sudah banyak sekali video berbasis VR di YouTube yang bisa dinikmati oleh pengguna. Malah beberapa judul film populer pernah melakukan promosi melalui dunia virtual yang dapat dilihat menggunakan perangkat VR.

Bahkan, beberapa penyanyi internasional dan Indonesia pun pernah mengadakan konser secara virtual. Diikuti pula oleh artis atau seniman ternama yang memamerkan karya seninya secara virtual di platform tertentu.

Sehingga wajar rasanya, dunia metaverse akan terwujud dan bakal masuk ke hampir seluruh unsur kehidupan sehari-hari umat manusia di masa depan. Berbagai aktivitas ataupun rutinitas semua orang di dunia nyata, dapat dilakukan juga secara virtual.

Sebagai gambaran dari cara kerja teknologi metaverse, ketika Anda terhubung ke jaringan sosial media, diri Anda direpresentasikan melalui username dan juga gambar yang diunggah di platform tersebut.

Namun di dunia virtual, Anda digambarkan sebagai avatar yang bisa digerakkan, berbicara, beraksi, dan melakukan berbagai hal, sama halnya seperti yang dilakukan di dunia nyata.

Dunia metaverse juga bisa disebut sebagai sebuah game online tingkat tinggi. Sebab, ekosistem di dunia virtual bisa dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat di dunia metaverse.

Seperti dikutip dari TechGig pada Kamis (27/1/2022), cara kerja metaverse juga kurang lebih sama dengan NFT atau non-fungible token. Para penghuni dunia virtual bisa membeli atau menjual barang-barang sampai properti menggunakan aset digital NFT.

Baca juga: Apa Itu NFT? 

Pengawasan NFT Kominfo Ghozali Everyday

Oleh sebab itu, seperti yang sudah kami sampaikan di atas, cepat atau lambat dunia virtual metaverse akan terwujud berkat dukungan teknologi internet yang semakin bagus dan stabil. Internet bisa dibilang sebagai akses utama untuk terciptanya dunia online secara virtual yang dapat diakses oleh siapa saja dan kapan saja.

Mengingat teknologi metaverse menggabungkan dunia virtual reality, augmented reality, dan video 3D, maka multiverse juga harus didukung dengan teknologi perangkat yang mumpuni.

Selain internet cepat dan stabil, cara kerja multiverse membutuhkan perangkat seperti headset VR atau virtual reality, kacamata AR atau augmented reality, controller grip, sampai aplikasi di smartphone atau perangkat lainnya.

Aplikasi/Game dengan Konsep Metaverse

Fortnite Battle Royale

Dunia virtual metaverse bisa saja masih sulit untuk terwujud, karena dibutuhkan kolaborasi dari perusahaan teknologi dan stakeholder lainnya untuk menciptakan satu dunia virtual yang kompleks sebagai sarana komunikasi masyarakat di masa mendatang.

Tapi, saat ini ada banyak aplikasi dan game yang mengusung konsep metaverse. Dilansir dari Venture Beat, Epic dan Unity menjadi dua game engine populer yang berhasil membantu banyak developer untuk menciptakan game dengan konsep virtual 3D.

Fortnite menjadi salah satu contoh sukses penerapan dunia virtual sebagai sarana untuk bermain hiburan, dan berkomunikasi. Game ini berhasil mengadakan ajang konser virtual dari musisi-musisi terkenal yang bisa dinikmati oleh para gamer.

Konser Travis Scott pada tahun 2020 menjadi gambaran seberapa besar potensi dunia virtual. Saat konser berlangsung, nyaris 30 juta orang menghabiskan waktu hingga 9 menit mendengarkan musik karya Travis Scott.

Baca juga: 20 Game FPS Terbaik di Android

Selain Fortnite, contoh penggunaan dunia metaverse di zaman sekarang adalah Roblox. Game ini memiliki misi untuk menjadi tempat virtual di mana orang-orang bisa berkumpul bersama untuk melakukan berbagai aktivitas seperti dunia nyata.

Game ini memungkinkan pengguna untuk membangun dunianya sendiri, membuat berbagai item eksklusif, dan menjualnya dengan menggunakan mata uang virtual.  Roblox bahkan dimanfaatkan oleh banyak brand terkenal seperti Gucci dan Ralph Lauren untuk meluncurkan toko, area, sampai item khusus yang dapat dinikmati oleh para gamer.

Masih banyak lagi game maupun aplikasi yang menjadi contoh penggunaan teknologi metaverse yang bisa dijajal sekarang ini. Decentraland dan The Sandbox misalnya, menjadi game yang memperlihatkan potensi NFT dan mata uang kripto sebagai penggerak perekonomian di dalam game.

Seperti Roblox, pengguna diizinkan untuk mengembangkan dunia virtual mereka sekaligus melakukan praktek jual-beli melalui marketplace NFT untuk menghasilkan pundi-pundi uang.

Itulah beberapa penjelasan mengenai bagaimana cara kerja metaverse dan contoh penggunaan teknologi ini di masa sekarang. Metaverse merupakan impian para pelaku teknologi zaman sekarang untuk menciptakan dunia virtual yang lebih komprehensif bagi semua pihak. (MF/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI