Ini Dia Evolusi Samsung Galaxy S Series [Video]

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Samsung Galaxy S SeriesJAKARTA –  Samsung berhasil meraih momentum untuk menguasai pasar smartphone dunia dengan mengandalkan keluarga Galaxy S series. Sejak merilis generasi pertama, Samsung kini telah meluncurkan cukup banyak varian Galaxy S series, mulai dari original Galaxy S hingga Galaxy S6 dan S6 Edge yang dirilis awal Maret lalu lalu.

Samsung hari ini memposting sebuah video yang menggambarkan evolusi lini smartphone flagship Galaxy S miliknya tersebut. Dalam video ini, Anda bisa flashback saat Galaxy S generasi pertama diluncurkan, hingga yang paling anyar duo Galaxy S6 dan S6 Edge.

Jika Anda masih ingat, Galaxy S pertama kali diluncurkan pada semester pertama tahun 2010 lalu. Jika dibandingkan dengan smartphone saat ini, Galaxy S pertama terlihat sangat jadul, dengan display 4 inci WVGA (480×800) dan single-core 1GHz processor.

Tahun berikutnya, 2011, Samsung kembali merilis generasi berikutnya, Galaxy S II. Smartphone ini mendapat peningkatan spesifikasi dengan prosesor 1.2GHz, dan layarnya sedikit lebih besar, yakni 4.3 inci, meski resolusinya masih sama.

Kemudian di tahun 2012, raksasa elektronik Korea Selatan ini meluncurkan Galaxy S III dengan lompatan spesifikasi yang cukup signifikan. Layarnya kembali semakin luas dengan display 4.8 inci 720p, dan jeroannya mengusung prosesor quad-core.

Sementara penerusnya, Galaxy S4 rilis tahun 2013. Smartphone ini menjadi perangkat Samsung pertama dalam seri Galaxy S yang menggunakan display 1080p.

Selanjutnya Samsung merilis Galaxy S5 di tahun 2014 lalu dengan display 5.1 1080p, kemampuan bodi yang kedap air, fitur sensor detak jantung, fingerprint scanner dan kamera belakang 16MP.

Dan yang paling mutakhir baru diluncurkan adalah Galaxy S6 dan S6 Edge yang menawarkan perubahan desain dan material metal-glass yang membalut bodinya. Spesifikasi lainnya, display Quad HD 5.1 inci (1440×2560) dengan prosesor octa-core Exynos, 3GB RAM, storage hingga 128GB dan metal-glass body.

Nah, untuk lebih menarik, Anda bisa melihat sejarah evolusi Galaxy S series dalam video yang telsetNews lansir dari Samsung Tomorrow di bawah ini:

 

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI