Jakarta – Acer baru saja meluncurkan notebook terbarunya, Acer Travel Mate P645. Notebook yang juga sempat mejeng di ajang pameran produk teknologi Cloud ‘Microsoft Tech Days,’ ini diperuntukan bagi para pengguna enterprise.
“Seri Travelmate P645 ini baru akan dikenalkan pada awal kuartal ke empat 2013. Seri ini memang hadir dikhususkan untuk pengguna kelas enterprise, karena semua fiturnya sudah mendukung untuk pengguna kantoran,” jelas Aswin R, Account Manager Private II Presales Division Acer Indonesia, di Jakarta, Selasa (23/10).
Saat diperkenalkan, telsetNews berkesempatan untuk mencoba secara langsung notebook seharga Rp 10 jutaan itu. Secara penampilan, desain konvesionalnya terlihat lebih elegan jika dibandingkan dengan produk konsumer yang tampil lebih glossy.
Acer Travelmate P645 hadir dengan balutan warna hitam doff dan berbahan alumunium alloy, yang diapdukan dengan bahan sejennis carbonite hitam.Meski terlihat sedikit ‘kaku,’ tapi kami taksir beratnya hanya mencapai dikisaran 1.5 Kg saja. Hadir dengan layar LCD berdimensi 14 inch.
Dalam paket penjualannya nanti, P645 ini dikabarkan akan memiliki varian layar dengan dimensi 13, 14 dan 15 inch. Didukung dengan keyboard jenis backlit, untuk pengetikkan di kondisi redup cahaya. Dan tutsnya terasa cukup empuk, yang cukup mengasikkan untuk mengetik cepat.
Acer Travelmate P645 telah juga dilengkapi dengan fitur DASP (disk anti-shock protection), untuk melindungi harddisk saat terjadi goncangan. Sehingga memungkinkan melindungi file dari corrupt saat harddisk bekerja.
Untuk sirkulasi udara, Acer membuat lubang sirkulasi udara yang diletakkan pada sisi bawah bodi notebook. Lubang tersebut dirancang, dirancang Acer untuk tetap membuat suhu notebook tetap dingin. Lubang tersebut dikatakan untuk membuang debu yang tertiup oleh kipas fan dalam notebook.
Sedangkan untuk spesifikasi piranti didalamnya, Acer Travelmate P645 akan didukung dengan varian prosesor Intel Core Ivybridge (i5 dan i7) dan juga prosesor Haswell. Serta menggunakan RAM mencapai 12GB. Selain itu, untuk chip grafisnya sendiri menggunakan AMD Radeon HD8750.
Untuk konektivitasnya sendiri, P645 menggunakan USB3.0, HDMI, NFC, WiFi dan varian 3G Modem. Dan pada bagian penyimpanan, menggunakan jenis HDD Sata 2.5 inch dan pilihan jenis SSD hingga besaran maksimal 256GB.[WNH/HBS]