Ini Dia Gear Live, Smartwatch Android Wear Samsung

gear-live_06Jakarta – Menyusul sejumlah rumor dan spekulasi mengenai rencana Samsung untuk memperkenalkan smartwatch Android Wear dalam ajang Google I/O hari ini, rumor baru kembali hadir, dengan mengatakan bahwa gadget yang dimaksud mungkin dikenal sebagai Samsung Gear Live.

Datang dengan ukuran layar 1,63 inci, Super AMOLED, perangkat tersebut diduga akan melenggang dengan RAM 512MB, memori internal 4GB, dan baterai 300mAh. Itu belum termasuk prosesor 1,2GHz – belum diketahui pasti apakah akan berasal dari Qualcomm atau Exynos. Demikian dilansir telsetNews dari PhoneArena (26/06).

Disebut-sebut akan datang dalam dua versi, dimana masing-masing menjalankan SoC yang berbeda, Samsung Gear Live juga kabarnya akan dilengkapi dengan monitor denyut jantung dan sertifikasi IP67 di badannya, yang akan membuatnya tak hanya tahan air, tetapi juga debu.

Sebelumnya, dikabarkan bahwa smartwatch Samsung yang misterius telah sampai ke FCC – bergulir di bawah moniker SM-R382, perangkat ini agak lebih kecil dari serangkaian smartwatch Samsung saat ini, entah itu Gear 2, Gear 2 Neo, dan Galaxy Gear – kesemuanya berjalan pada platform Tizen milik Samsung sendiri.

Selain Samsung, LG dan Motorola juga dikabarkan akan turut menyemarakkan ajang Google I/O dengan memperkenalkan perangkat teranyarnya, LG dengan G Watch dan Motorola dengan Moto 360. Kami rasa persaingan akan semakin seru nantinya. Kita lihat saja.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI