Galaxy S7 Edge Glossy Black, kok Mirip iPhone 7 Jet Black?

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Samsung sepertinya tak ingin produknya kalah pamor dibanding produk keluaran Apple terbaru yakni iPhone 7 khususnya iPhone 7 Jet Black. Ya, perlu diakui, iPhone 7 Jet Black merupakan varian warna yang langka karena memang sulit untuk mendapatkannya.

Mungkin hal inilah yang dilihat oleh Samsung dengan ikut meluncurkan varian warna baru yakni Galaxy S7 Edge Glossy Black. Kabarnya varian warna ini akan segera diluncurkan pada awal Desember. Tentu kabar ini bukanlah isapan jempol belaka, karena diperkuat dengan adanya bocoran foto di situs Weibo yang menampilkan Galaxy S7 Edge dengan warna Jet Black ala iPhone 7.

[Baca juga: Samsung Galaxy S7 Edge Blue Coral Resmi Diperkenalkan]

Bocoran foto dari Galaxy S7 Edge Glossy Black ini bukan bocoran foto sembarangan, karena yang membagikan foto ini adalah salah seorang perwakilan dari Samsung. Pastinya secara tidak langsung mengkonfirmasi bahwa kabar ini akan benar-benar terjadi.

[Baca juga: Samsung Luncurkan Galaxy S7 Pink untuk Pengguna Wanita]

Samsung memang saat ini selain berfokus pada pengembangan seri Galaxy S8 yang pada tahun depan akan segera diluncurkan, mereka juga sedang “memperkuat” posisi dari seri Galaxy S7 dipasar smartphone flagship. Hal ini terbukti dengan beberapa varian warna yang muncul seperti Blue Coral, dan juga Pink. (FHP/HBS)

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI