Foo Fighters Promosikan Sony Hi-Res Audio

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT
Foo Fighters
Grup band Foo Fighters

JAKARTA – Sony Corporation mengandeng grup band legendaris, Foo Fighters untuk bekerjasama memberikan pengalaman audio premium resolusi tinggi (Hi-Res Audio) kepada audiophile di seluruh dunia.

Foo Fighters merayakan hari jadi ke-20 pada tahun ini, album perdana the Foo Fighters, diterbitkan pada 1995. Setelah membangun kesuksesan dan menjadi perhatian di seluruh dunia, band legendaris yang terdiri dari Dave Grohl, Taylor Hawkins, Nate Mendel, Chris Shiflett dan Pat Smear ini telah menjual lebih dari 20 juta album sampai sekarang dan memenangkan banyak penghargaan, termasuk tidak kurang 11 Grammy.

Foo Fighters dikenal sebagai salah satu grup band yang selalu tidak berkompromi dalam hal kualitas audio dan terkenal proaktif dalam menunjukkan standar tertinggi dalam hal teknologi audio di 606 studio milik mereka (menampilkan konsol abadi Neve pada film dokumenter Grohl, Sound City), atau di beberapa studio legendaris dimana album Sonic Highways direkam.

 

Sony sendiri sejak 2013 telah mengembangkan produk kompatibel resolusi tinggi yang terdiri dari teknologi audio unik, dan membuat kolaborasi di industri musik untuk menyebarkan perkembangan mengenai audio resolusi tinggi.

Format yang dipakai selalu mereproduksi rekaman original, dan memungkinkan pengguna menikmati musik dengan cara yang diinginkan oleh artisnya.

Diantara artis yang berkolaborasi, Sony mempertimbangkan Foo Fighters sebagai partner penting dengan banyak potensi untuk menyampaikan daya tarik menakjubkan dan kekuatan audio resolusi tinggi kepada pendengar di seluruh dunia.

“Melestarikan elemen manusia dalam rekaman musik merupakan bagian besar dari misi Foo Fighters dan komitmen kami pada audio resolusi tinggi adalah bagian utamanya. Kami selalu menginginkan darah daging dan emosi dari lagu kami dapat menjangkau setiap pendengar dan audio resolusi tinggi merupakan cara terbaik bagi penggemar kami untuk mendengarkan musik seperti yang kami inginkan: dalam kualitas yang paling murni dan bentuk yang paling sejati,” demikian komentar dari Foo Fighters.

Sony juga berencana akan menggandeng berbagai inisiatif marketing untuk mempromosikan lebih jauh Foo Fighters dan audio resolusi tinggi dengan memanfaatkan kekuatan lagu beresolusi tinggi yang mendunia milik Foo Fighters, termasuk di Jepang, Amerika Serikat, Eropa, Amerika Latin dan Asia.[HBS]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI