Telset.id, Jakarta – Untuk menghormati kematian Raja Thailand, Bhumibol Adulyadej, Facebook memutuskan untuk menghentikan sementara iklan di negera yang sedang berkabung nasional itu. Penghentian ini, merupakan yang pertama kalinya dilakukan oleh Facebook di Thailand.
Pada pengumuman resminya, Facebook menyatakan bahwa dengan dihentikannya iklan ini, sama sekali tidak akan mempengaruhi negara-negara lainnya. Sementara untuk para pengiklan di Thailand, mereka masih memiliki pilihan untuk menjalankan iklan di luar Thailand.
Sekedar informasi, negara ini sedang memasuki masa berkabung selama setahun yang membuat para pegawai serta warganya mengenakan pakaian hitam sebagai tanda penghormatan terhadap raja. Raja Bhumibol merupakan raja terlama di dunia dengan masa kekuasaan selama 70 tahun.
Facebook juga bukan satu-satunya perusahaan yang menghormati kematian Raja Thailand. Raksasa mesin pencarian, Google, juga ikut mengungkapkan rasa belasungkawanya dengan cara mengubah Google Doodle dengan warna hitam di halaman pencarian Google Thailand sebagai tanda penghormatan.
Bahkan situs The Bangkok Times juga mengubah halaman utama situsnya dengan warna monokrom hitam sebagai tanda penghormatan pada raja yang dicintai oleh seluruh rakyatnya itu.
Hingga kini, perusahaan yang dibangun Mark Zuckerberg itu masih belum mengumumkan berapa lama pemblokiran sementara iklan di Facebook akan kembali aktif di Negeri Gajah Putih itu. (FHP/HBS)