JAKARTA – Pengujian ekstrim sejumlah ponsel terbaru memang bukan suatu hal baru. Tetapi apa jadinya jika ponsel yang tidak mengantongi sertifikat IP sebagai ponsel tahan air dan debu seperti LG G4 “dipaksa berendam” di dalam air?
Seperti diketahui, LG G4 merupakan ponsel yang bukan hanya tidak mengantongi sertifikat IP, tetapi juga slot audio dan charger tidak dilengkapi karet penutup khusus. Ponsel dengan layar 4 inci ini dibenamkan dalam air selama dua jam.
Sebuah video yang diunggah oleh Harris Craycraft dalam situs berbagi video Youtube menunjukkan LG G4 mampu bertahan dan tidak ditemukan kerusakan serius. Aliran air terlihat masuk melalui bagian cover baterai. Demikian diwartakan Phone Arena, Selasa (2/6/2015).
Meski begitu, terlihat Harris dengan segera melepas cover belakang dan penutup baterai dari body ponsel dan mengeringkannya. Meski begitu kami tidak menganjurkan Anda melakukan aksi serupa di rumah.
Seperti apa kemampuan G4 saat direndam air? Berikut rekaman videonya. [EA/IF]